cover
Contact Name
Arga Teriyan
Contact Email
ptsan.org@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
ptsan.org@gmail.com
Editorial Address
Jl. H.A Gani komp BPKP I No. C3 RT 006/05 Cempaka Putih Ciputat Timur Tangerang Selatan (15412), Banten, Indonesia
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Published by Sapta Arga Nusantara
ISSN : -     EISSN : 30325501     DOI : -
Core Subject : Economy,
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran adalah jurnal akademik yang mengkhususkan diri dalam bidang pemasaran. Jurnal ini bertujuan untuk menjadi platform bagi para peneliti, akademisi, dan praktisi dalam membagikan pengetahuan, penelitian, dan temuan terkait dengan strategi pemasaran, perilaku konsumen, analisis pasar, branding, dan topik terkait dalam dunia pemasaran. Artikel-artikel yang diterbitkan dalam jurnal ini mungkin mencakup penelitian asli, ulasan literatur, studi kasus, dan analisis tren terkini dalam bidang pemasaran. Marketica berperan penting dalam mendukung perkembangan dan pemahaman dalam disiplin pemasaran serta memberikan wawasan berharga kepada mereka yang tertarik dalam dunia bisnis dan pemasaran.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran" : 10 Documents clear
Keputusan Pembelian Yang Dipengaruhi Oleh Strategi Pemasaran Dan Kualitas Pelayanan Dengan Promosi Sebagai Variabel Intervening Pada Konsumen Anissa Boutique Jakarta Barat Agustin, Dede; Almassawa, Syafieq Fahlevi
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Keputusan Pembelian Yang Dipengaruhi Oleh Strategi Pemasaran Dan Kualitas Pelayanan Dengan Promosi Sebagai Variabel Intervening Pada Konsumen Anissa Boutique Jakarta Barat. Dalam penelitiaan ini penulis menggunakan metode penelitian kuantitatif yang bersifat asosiatif. Teknik sampling yang digunakan adalah Simple Random Sampling dengan menggunakan rumus slovin dengan error 5% sebanyak 385 sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik Struktural Equation Modeling Partial Least Square (SmartPLS). Hasil penelitian kuantitatif ini menunjukan dari 7 hipotesis diterima, yaitu Strategi Pemasaran berpengaruh signifikan terhadap Promosi dengan nilai path coefficient 0,329 dan p-Value 0,000 < 0,05. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Promosi dengan nilai path coefficient 0,360 dan p-Value 0,000 < 0,5. Strategi Pemasaran berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian dengan nilai path coefficient 0,249 dan p-Value 0,000 < 0,05. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian dengan nilai path coefficient 0,248 dan p-Value 0,000 < 0,05. Promosi berpengaruh signifikan terhadap Strategi Pemasaran dengan nilai path coefficient 0,218 dan p-Value 0,001 < 0,05. Strategi Pemasaran melalui Promosi berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian dengan nilai path coefficient 0,072 dan p-Value 0,009 < 0,05. Kualitas Pelayanan melalui Promosi berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian dengan nilai path coefficient 0,078 dan p-Value 0,013 < 0,05. Berdasarkan hasil perhitungan diketahui bahwa nilai R Square yang diperoleh 0,386 dan 0,361 menunjukkan bahwa Promosi (Y) dan Keputusan Pembelian (Z) mampu dijelaskan oleh Variabel Strategi Pemasaran (X1) dan Kualitas Pelayanan (X2) sebesar 38,6% dan 36,1% yang sisanya dijelaskan oleh variabel lain di luar model.
Loyalitas Konsumen Yang Dipengaruhi Oleh Kualitas Produk Dan Kualitas Pelayanan Dengan Kepuasan Konsumen Sebagai Variabel Intervening Pada Mie Gacoan Cimone Tangerang Satria, Deka; Almassawa, Syafieq Fahlevi
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Loyalitas konsumen yang dipengaruhi oleh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan dengan Kepuasan Konsumen sebagai variabel intervening pada Mie Gacoan Cimone, Tangerang. Dalam penelitiaan ini penulis menggunakan metode penelitian kuantitatif yang bersifat asosiatif. Teknik sampling yang digunakan adalah Accidental Sampling dengan menggunakan rumus Slovin dengan error 5% sebanyak 386 sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik Struktural Equation Modeling Partial Least Square (SmartPLS). Hasil penelitian kuantitatif ini menunjukan dari 7 hipotesis diterima, yaitu Kualitas Produk berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen dengan nilai path coefficient 0,158 dan p-Value 0,010 < 0,05. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Konsumen dengan nilai path coefficient 0,302 dan p-Value 0,000 < 0,5. Kualitas Produk berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Konsumen dengan nilai path coefficient 0,200 dan p-Value 0,005 < 0,05. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Konsumen dengan nilai path coefficient 0,154 dan p-Value 0,036 < 0,05. Kepuasan Konsumen berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Konsumen dengan nilai path coefficient 0,246 dan p-Value 0,001 < 0,05. Kualitas Produk melalui Kepuasan Konsumen berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Konsumen dengan nilai path coefficient 0,039 dan p-Value 0,026 < 0,05. Kualitas Pelayanan melalui Kepuasan Konsumen berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Konsumen dengan nilai path coefficient 0,074 dan p-Value 0,002 < 0,05. Berdasarkan hasil perhitungan diketahui bahwa nilai R Square yang diperoleh 0,145 dan 0,194 menunjukkan bahwa Kepuasan Konsumen (Y) dan Loyalitas Konsumen (Z) mampu dijelaskan oleh Variabel Kualitas Produk (X1) dan Kualitas Pelayanan (X2) sebesar 14,5% dan 19,4% yang sisaya dijelaskan oleh variabel lain di luar model.
Loyalitas Pasien Yang Dipengaruhi Oleh Kualitas Pelayanan Dan Fasilitas Dengan Kepuasan Pasien Sebagai Variabel Intervening Pada Pasien Rawat Inap Rumah Sakit Mulya Kota Tangerang Noviyanti, Deasy; Almassawa , Syafieq Fahlevi
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Loyalitas Pasien Yang Dipengaruhi Oleh Kualitas Pelayanan Dan Fasilitas Dengan Kepuasan Pasien Sebagai Variabel Intervening Pada Pasien Rawat Inap Rumah Sakit Mulya Kota Tangerang. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yang bersifat asosiatif. Teknik sampling yang digunakan adalah Accidental Sampling. Penelitian ini menggunakan rumus Slovin dengan margin of error 5% sebanyak 346 sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik Structural Equation Modeling Partial Least Square (SmartPLS). Hasil penelitian kuantitatif ini menunjukkan bahwa dari 7 hipotesis yang diajukan, seluruhnya diterima. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pasien dengan nilai path coefficient 0,514 dan p-value 0,000 < 0,05. Fasilitas berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pasien dengan nilai path coefficient 0,323 dan p-value 0,000 < 0,05. Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pasien dengan nilai path coefficient 0,542 dan p-value 0,000 < 0,05. Fasilitas berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pasien dengan nilai path coefficient 0,161 dan p-value 0,001 < 0,05. Kepuasan Pasien berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pasien dengan nilai path coefficient 0,195 dan p-value 0,001 < 0,05. Kualitas Pelayanan melalui Kepuasan Pasien berpengaruh signifikan secara tidak langsung terhadap Loyalitas Pasien dengan nilai path coefficient 0,100 dan p-value 0,002 < 0,05. Fasilitas melalui Kepuasan Pasien berpengaruh signifikan secara tidak langsung terhadap Loyalitas Pasien dengan nilai path coefficient 0,063 dan p-value 0,004 < 0,05. Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh nilai R Square sebesar 0,589 untuk variabel Kepuasan Pasien dan 0,669 untuk variabel Loyalitas Pasien, yang menunjukkan bahwa Kualitas Pelayanan dan Fasilitas mampu menjelaskan variabel Kepuasan Pasien sebesar 58,9% (pengaruh moderat) dan Loyalitas Pasien sebesar 66,9% (pengaruh tinggi), sedangkan sisanya dijelaskan oleh variabel lain di luar model.
Pengaruh Promosi Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pengguna Jasa Service Pada Konter Dr Hp Selon Di Kecamatan Sukamulya Kabupaten Tangerang Abidin, Surya Rahmat; Purwanti, Purwanti
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan baik secara parsial maupun simultan pada Populasi penelitian ini adalah Pelanggan konter DR HP Selon di Kecamatan Sukamulya Kabupaten Tangerang sebanyak 242 pelanggan. Penentuan sampel menggunakan teknik probability sampling dengan rumus slovin diperoleh 71 responden dengan rumus slovin. Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan analisis data menggunakan uji validitas, reliabilitas dan uji asumsi klasik. Analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan alat uji statistik dalam penelitian ini adalah software Statistical Package For Social Scine (SPSS) For Windows versi 27 . Hasil penelitian ini adalah promosi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan nilai koefisien determinasi sebesar 13,8%, dengan dibuktikan uji hipotesis diperoleh thitung > t tabel atau (3.495>1,995). Kualitas pelayanan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan nilai koefisien determinasi sebesar 36% dengan dibuktikan uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (6,361 > 1,995). Promosi dan kualitas pelayanan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan persamaan regresi Y = 10,641 + 0,235X1 + 0,503X2. Nilai koefisien determinasi sebesar 41% dibuktikan dengan uji hipotesis diperoleh nilai F hitung > F tabel atau (25,289 > 3,13). Dengan demikian Ho ditolah dan H3 diterima. Artinya terdapat pengaruh signifikan secara simultan promosi dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan
Pengaruh Harga Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Pada Sewaktu Coffee Setiabudi Di Jakarta Selatan Fahlevi, Muamar; Kumara, Dedek
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh harga dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian di Sewaktu Coffee Setiabudi, Jakarta Selatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi penelitian adalah seluruh pelanggan yang melakukan pembelian di Sewaktu Coffee Setiabudi, dan sampel yang digunakan sebanyak 99 responden yang dipilih secara acak. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner yang berisi pertanyaan terkait harga, kualitas pelayanan, dan keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian secara parsial, dengan nilai t-hitung sebesar 4,787 yang lebih besar dari t-tabel 1,985, serta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa semakin baik harga yang ditawarkan, semakin besar kemungkinan konsumen akan memutuskan untuk melakukan pembelian. Kualitas pelayanan juga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian secara parsial, dengan t hitung sebesar 3,641 yang lebih besar dari t-tabel 1,985, serta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Selain itu, harga dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan secara simultan terhadap keputusan pembelian, dengan nilai F-hitung sebesar 15,087 yang lebih besar dari F-tabel 3,09, serta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Temuan ini memberikan implikasi praktis bagi manajemen Sewaktu Coffee untuk memperhatikan kedua faktor utama ini dalam meningkatkan keputusan pembelian. Strategi harga yang bersaing dan pelayanan yang optimal dapat memperkuat posisi kompetitif, meningkatkan loyalitas pelanggan, serta menarik pelanggan baru, yang sangat penting untuk keberlangsungan usaha jangka panjang. Peningkatan kualitas produk dan inovasi dalam layanan akan memberikan keuntungan kompetitif dan mendukung reputasi usaha. Oleh karena itu, pengelola usaha perlu terus berinovasi dalam merancang kebijakan harga yang menarik dan meningkatkan kualitas layanan untuk mempertahankan loyalitas pelanggan serta menarik pelanggan baru.
Pengaruh Word Of Mouth Dan Harga Terhadap Repurchase Intention Havist Traveller Di Kabupaten Tangerang Fakhrezi, Aditya; Fadillah, Fadillah
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh word of mouth harga terhadap repurchase intention pada Havist Traveller Di kabupaten Tangerang baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling insidental sampling yaitu menggunakan populasi 2.039 sampel sebanyak 95 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi linier, analisis koefisien korelasi, analisis koefisisen determinasi, uji hipotesis. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji hipotesis word of mouth diperoleh nilai thitung 4.186 > ttabel 1.985 dan diperkuat oleh nilai ρ value < Sig.0,05 atau nilai signifikansi < 0,05 (0,003 < 0,05) harga diperoleh nilai thitung 2.919 > ttabel 1.985 dan diperkuat oleh nilai ρ value < Sig.0,05 atau nilai signifikansi < 0,05 (0,004 < 0,05). Hasil penelitian word of mouth dan harga secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap repurchase intention pada Havist Traveller Di kabupaten Tangerang ditunjukkan oleh persamaan regresi regresi linear berganda Y = 24.252 + 0.583X1 + 0.405X2. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji hipotesis secara simultan diperoleh nilai Fhitung (34.216 > Ftabel 3.10) dan diperkuat oleh nilai signifikansi < 0,00 (0,000 < 0,05). menunjukan bahwa koefisien korelasi berada pada pada tingkat 0,400 - 0,599 maka tingkat keeratan korelasi antar variabel word of mouth harga terhadap repurchase intention diartikan kuat. Nilai koefisien determinasi sebesar 0.584 atau sebesar 58,4% sedangkan sisanya 41,6% dipengaruhi oleh faktor lain Dengan demikian H03 ditolak dan Ha3 diterima. Artinya terbukti terdapat pengaruh yang tidak signifikan secara simultan antara word of mouth (X1) harga (X2) terhadap repurchase intention (Y)
Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Laundry Af Sawangan Depok Suryanih, Suryanih; Amirudin, Amirudin
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan Laundry AF Sawangan, baik secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode survei. Data primer diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada 100 responden yang merupakan pelanggan Laundry AF Sawangan. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS, meliputi uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji t (parsial), uji F (simultan), dan koefisien determinasi (R²). Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, demikian pula kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Secara simultan, kualitas produk dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan Laundry AF Sawangan. Nilai koefisien determinasi (Adjusted R²) menunjukkan bahwa variabel kualitas produk dan kualitas pelayanan mampu menjelaskan variasi kepuasan pelanggan secara substansial, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian ini. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa peningkatan kualitas produk berupa hasil cucian yang bersih, wangi, dan rapi, serta kualitas pelayanan yang ramah, tepat waktu, dan informatif, dapat meningkatkan kepuasan pelanggan Laundry AF Sawangan.
Pengaruh Perputaran Modal Kerja Dan Perputaran Kas Terhadap Kinerja Keuangan Pada Pt Akasha Wira Internasional Tbk 2014-2023 Roynaldy, Dimas; Mangasa Tua, Rudy Bodewyn
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variable perputaran modal kerja dan perputaran kas, baik secara parsial maupun simultan terhadap Return On Assets pada PT Akasha Wira Internasional Tbk Periode Tahun 2014-2023. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, bahwa secara parsial variabel Perputaran Modal Kerja memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap Return On Assets. Hasil penelitian tersebut dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel (-3,768 > 1,894) dan nilai signifikansi (0,007 < 0,05), dan variabel Perputaran Kas memiliki pengaruh dan signifikan terhadap Return On Assets. Hasil penelitian tersebut dibuktikan dengan nilai thitung > ttabel (2,367 > 1.894) dan nilai signifikansi (0,05 = 0,05). Sedangkan secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel Perputaran Modal Kerja dan Perputaran Kas terhadap variabel Return On Assets. Hasil penelitian tersebut dibuktikan dengan nilai Fhitung > Ftabel (18,748 > 4,74) dan nilai signifikansi (0,002 < 0,05). R-Square dalam model regresi sebesar 0,843 atau 84,3 %. Sedangkan sisanya sebesar 15,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan dalam model regresi.
Pengaruh Iklim Organisasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Studio Prewedkita Di Kabupaten Tangerang Hadi, Rusman
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Iklim Organisasi dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada studio prewed kita. baik secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan sampel jenuh sebanyak 50 responden. Hasil analisis Pengalaman kerja secara parsial berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi linear sederhana Y = 17,209 + 0,572 X1. koefisien korelasi sebesar 0,576 artinya memiliki tingkat hubungan sedang dan koefisien determinasi sebesar 33,2% artinya kinerja dipengaruhi oleh iklim organisasi sebesar 66,8%. Hal ini dibuktikan dengan uji t diperoleh nilai t hitung > t tabel (3,369 > 2,010) dan diperkuat oleh nilai signifikan < 0,05 (0,000 < 0,05). Disiplin kerja secara parsial berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, persamaan regresi linear sederhana Y = 23,129 + 0,432 X2. koefisien korelasi sebesar 0,447 artinya memiliki hubungan sedang dan koefisien determinasi sebesar 20,0% artinya kinerja dipengaruhi oleh disiplin kerja sebesar 8%. Hal ini dibuktikan dengan uji t diperoleh nilai t hitung > t tabel (1,322 < 2,010) dan diperkuat oleh nilai signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05). Hasil penelitian iklim organisasi dan disiplin kerja secara simultan terhadap kinerja karyawan, persamaan regresi linear berganda Y = 14,218 + 0,470 X1 + 0,179 X2, koefisien korelasi sebesar 0,596 artinya memiliki tingkat hubungan yang sedang dan koefisien determinasi sebesar 35,6% artinya kinerja dipengaruhi oleh iklim organisasi dan disiplin kerja sebesar 64,4%. hasil uji hipotesis uji F diperoleh nilai F hitung > F tabel (12,968 > 3,19) dan diperkuat dengan nilai signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05). Dengan demikian terbukti bahwa Ho ditolak dan Ha diterima.
Strategi Pemasaran Rumput Mutiara (Oldeanlandia Corymbosa): (Studi Kasus Pada CV Sayang Rumput Di Kota Mataram) Syahroni, Muhammad; Anwar, Khairil; Novida, Sari
Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran Vol 2 No 4 (2025): Marketica: Jurnal Ilmiah Pemasaran
Publisher : Sapta Arga Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

(Studi Kasus Pada CV Sayang Rumput Di Kota Mataram)

Page 1 of 1 | Total Record : 10