cover
Contact Name
Mega Firdaus
Contact Email
megafirdaus@unusida.ac.id
Phone
+6231-7970999
Journal Mail Official
nter@unusida.ac.id
Editorial Address
LPPM Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo, Kampus II, Rangkah Kidul, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61234
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Nusantara Technology and Engineering Review
ISSN : -     EISSN : 30318920     DOI : -
Core Subject : Social, Engineering,
Nusantara Technology and Engineering Review (NTER) merupakan jurnal ilmiah peer-review yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat - Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo. Jurnal ini diterbitkan dalam versi online dengan akses terbuka dan unduhan gratis. NTER menerbitkan artikel penelitian pada bidang teknologi dan teknik. Nusantara Technology and Engineering Review terbit dua kali setahun pada bulan November dan Mei.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review" : 6 Documents clear
Efektifitas Tanaman Mangrove Rhyzopora Mucronata dan Bakteri dalam Menurunkan Kadar Salinitas Air Payau Layyinatul Khoiriyah; Atik Widiyanti
Nusantara Technology and Engineering Review Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review
Publisher : LPPM UNUSIDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55732/nter.v1i1.1068

Abstract

Peningkatan tinggi permukaan laut dapat mengakibatkan intrusi air laut yang berpotensi mencemari kualitas air tanahPencemaran air tanah yang disebutkan terjadi melalui merembesnya air laut yang mengandung kadar klorida (Cl), yang dapat menyebabkan kerusakan pada ekuifer air tawar. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah pemanfaatan teknologi biodesalinasi sebagai teknologi yang meyediakan air tawar yang dibantu oleh tanaman mangrove Rhyzopora mucronata dan bakteri (Bacillus mycoides dan Pseudomunas aeruginosa). Penelitian ini dilakukan menggunakan metode eksperimental. Penelitian ini menggunakan 4 reaktor, P0 reaktor kontrol, Reaktor P1 diberi tanaman mangrove (Rhyzopora mucronata) Reaktor P2 diberi tanaman mangrove (Rhyzopora mucronata) dan bakteri (Bacillus mycoides dan Pseudomunas aeroginosa). Reaktor P3 ditambahkan bakteri (Bacillus mycoides dan Pseudomunas aeroginosa). Volume air payau yang digunakan pada tiap reaktor adalah 13 L dan penambahan bakteri 300 ml, pengambilan sampel sebanyak 5 ml dengan 3 kali pengulangan. Hasil analisi setiap reaktor mengalami penurunan. Nilai efesiensi terbesar pada reaktor P2 sebesar 26% dan nilai efektifitas terbesar pada reaktor P2 sebesar 17,81 ⁰/₀₀. Reaktor terbaik dalam menurunkan kadar salinitas air payau adalah reaktor P2. An increase in sea level height can result in seawater intrusion, which has the potential to pollute groundwater quality. The mentioned groundwater pollution occurs through seepage of seawater containing high levels of chloride (Cl), which can cause damage to freshwater aquifers. This research aims to utilize desalination technology as a technology that provides fresh water assisted by the mangrove plant Rhyzopora mucronata and bacteria (Bacillus mycoides and Pseudomonas aeruginosa). This research was conducted using experimental methods. This research used four reactors: P0 was the control reactor, Reactor P1 was given mangrove plants (Rhyzopora mucronata), Reactor P2 was given mangrove plants (Rhyzopora mucronata) and bacteria (Bacillus mycoides and Pseudomunas aeroginosa). The P3 reactor added bacteria (Bacillus mycoides and Pseudomunas aeroginosa). The volume of brackish water used in each reactor was 13 L, and 300 ml of bacteria were added, 5 ml of samples were taken with three repetitions. The analysis results for each reactor decreased. The most significant efficiency value in the P2 reactor was 26%, and the most considerable effectiveness value in the P2 reactor was 17.81 ⁰/₀₀. The best reactor for reducing the salinity levels of salty water is the P2 reactor.
Pengukuran Kinerja Organisasi dengan Menggunakan Integrasi Metode Balanced Scorecard dan Analythical Hierarchy Process Yunia Fauzia; Untung Usada
Nusantara Technology and Engineering Review Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review
Publisher : LPPM UNUSIDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55732/nter.v1i1.1069

Abstract

Kebutuhan persyaratan jasa pelayanan di bidang Universitas Perguruan Tinggi setiap tahun terus meningkat menyebabkan sebuah lembaga pendidikan melakukan peningkatan kinerja organisasi, keselarasan tujuan kelompok dan individu dalam organisasi. Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo sebagai penyedia jasa pada lembaga pendidikan tentunya merencanakan peningkatan agar menjadi lebih baik dengan menggunakan alternatif pengukuran kinerja. Pada penelitian ini tentang pengukuran kinerja Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo dengan metode BSC (Balanced Scorecard) yang bertujuan untuk menggabungkan antara ukuran kinerja keuangan dan non keuangan. Pendekatan pada penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan periode pengamatan pada tahun 2019 sampai dengan tahun 2021, tujuan dilakukan penelitian tersebut dengan mengoptimalisasi manajemen pengolahan agar dapat bersaing dengan universitas negeri maupun swasta. Pada penelitian ini membahas bagaimana menjalankan balance scorecard, terdapat beberapa topik yang dibahas diantara lain yaitu menentukan tujuan strategis, ukuran target, inisiatif, dan mengimplementasikan BSC pada lembaga pendidikan. Berdasarkan sistem pengukuran kinerja tersebut dapat menentukan berbagai kebutuhan yang ada dalam mewujudkan suatu peningkatan kinerja pada empat perspektif dalam Balanced Scorecard. The need for service requirements in the University and Higher Education sector continues to increase yearly, causing educational institutions to improve organizational performance alignment of group and individual goals. Nahdlatul Ulama Sidoarjo University, as a service provider to educational institutions, is planning improvements to enhance it by using alternative performance measurements. This research is about measuring the performance of Nahdlatul Ulama University Sidoarjo using the BSC (Balanced Scorecard) method, which aims to combine financial and non-financial performance measures. The approach to this research uses qualitative research with an observation period from 2019 to 2021. This research seeks to optimize processing management to compete with state and private universities. This research discusses how to run a balanced scorecard; several topics are discussed, including determining strategic goals, target measures, initiatives, and implementing BSC in educational institutions. Based on this performance measurement system, various needs can be selected to increase performance in the four perspectives in the Balanced Scorecard.
Carbon Capture and Storage dan Circular Economy: Tinjauan Sistematis dan Arah Penelitian di Masa Depan Sarah Edinov; Gunawan Tono Rancak; Ramdan Wahyudi; Laila Wiyani; Indriani Gadis Prabasari
Nusantara Technology and Engineering Review Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review
Publisher : LPPM UNUSIDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55732/nter.v1i1.1109

Abstract

Sinergi teknologi Penangkapan dan Penyimpanan Karbon (CCS) ke dalam kerangka Ekonomi Sirkular (CE) sebagai konsiderasi esensial untuk memajukan praktik industri berkelanjutan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi dan mensintesis pengetahuan terkini mengenai sinergi antara CCS dan CE, mengidentifikasi potensi manfaat, tantangan, dan jalan untuk inovasi. Dengan menggunakan pendekatan metodologis, tinjauan ini menganalisis literatur dengan mengikuti pedoman PRISMA, memastikan cakupan yang komprehensif dan pemilihan studi relevan yang tidak memihak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CCS dapat berkontribusi secara signifikan terhadap CE dengan mengubah CO2 dari produk limbah menjadi sumber daya yang berharga, sehingga selaras dengan prinsip minimalisasi limbah dan efisiensi sumber daya CE. Namun, keberhasilan integrasi menghadapi tantangan termasuk skalabilitas teknologi, kelayakan ekonomi, dan penerimaan masyarakat. Tinjauan ini memberikan kontribusi di lapangan dengan memberikan pemahaman yang terkonsolidasi tentang peran CCS dalam CE, menyoroti perlunya pendekatan interdisipliner dan dukungan kebijakan untuk mewujudkan potensi penuh dari integrasi ini. Synergy of Carbon Capture and Storage (CCS) technology into the Circular Economy (CE) framework as an essential consideration for advancing sustainable industrial practices. The aim of this research is to explore and synthesize current knowledge regarding the synergies between CCS and CE, identifying potential benefits, challenges and avenues for innovation. Using a methodological approach, this review analyzes the literature following PRISMA guidelines, ensuring comprehensive coverage and unbiased selection of relevant studies. The research results show that CCS can contribute significantly to CE by converting CO2 from waste products into valuable resources, thereby aligning with the principles of waste minimization and resource efficiency of CE. However, successful integration faces challenges including technological scalability, economic feasibility, and societal acceptance. This review contributes to the field by providing a consolidated understanding of the role of CCS in CE, highlighting the need for interdisciplinary approaches and policy support to realize the full potential of this integration.
Studi Kimia Hijau dalam Pengelolaan Air Limbah: Tinjauan Komprehensif Teknik Pengolahan Tingkat Lanjut Melinda Syabriyana; Windah Jannah; Abdul Sadikin; Ahmad Chairunnas; Subaida Indaryati
Nusantara Technology and Engineering Review Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review
Publisher : LPPM UNUSIDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55732/nter.v1i1.1110

Abstract

Peningkatan permasalahan lingkungan mendorong perkembangan praktik industri menggunakan integrasi teknologi berbasis kimia dan lingkungan yang berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara sistematis bagaimana prinsip kimia hijau atau ramah lingkungan diterapkan untuk meningkatkan keramahan lingkungan dan efisiensi metode pengolahan air limbah. Pencarian literatur yang komprehensif dilakukan di seluruh database utama, dengan fokus pada penelitian yang diterbitkan dari tahun 2010 hingga 2022. Temuan ini mengungkapkan adanya pergeseran signifikan ke arah penggunaan bahan-bahan yang tidak terlalu berbahaya, peningkatan efisiensi energi, dan penggunaan bahan-bahan terbarukan dan biodegradable dalam proses pengolahan air limbah. Tinjauan ini menyoroti tantangan terkait skalabilitas, kelayakan ekonomi, dan aspek peraturan dari pendekatan ramah lingkungan ini. Studi ini memberikan gambaran mengenai tren dan mengidentifikasi arah penelitian dan kebijakan di masa depan terkait kimia hijau dalam pengelolaan air limbah berkelanjutan. Increasing environmental problems encourage the development of industrial practices using the integration of chemical-based and environmentally sustainable technologies. This research aims to systematically analyze how environmentally friendly chemical principles are applied to improve the environmental friendliness and efficiency of wastewater treatment methods. A comprehensive literature search was conducted across major databases, focusing on research published from 2010 to 2022. The findings revealed a significant shift towards the use of less hazardous materials, increased energy efficiency, and the use of renewable materials and biodegradable in the waste water treatment process. This review highlights challenges related to the scalability, economic feasibility, and regulatory aspects of this green approach. This study provides an overview of trends and identifies future research and policy directions regarding green chemistry in sustainable wastewater management.
Kecerdasan Buatan dan Big Data dalam Industri Manufaktur: Sebuah Tinjauan Sistematis Maudi Siska; Indra Siregar; Ahmad Saputra; Mery Juliana; Mehmed Tegar Afifudin
Nusantara Technology and Engineering Review Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review
Publisher : LPPM UNUSIDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55732/nter.v1i1.1119

Abstract

Peran Kecerdasan Buatan (AI) dan Big Data dalam produksi dan manufaktur semakin penting dan mendesak dalam industri dan bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kondisi saat ini, tren, tantangan, dan peluang yang muncul dari teknologi AI dan big data di industri manufaktur. Dengan menggunakan metodologi tinjauan pustaka yang sistematis, penelitian ini dengan cermat menganalisis artikel-artikel yang diterbitkan hingga tahun 2023. Temuan ini mengungkapkan bahwa AI dan Big Data sangat penting dalam meningkatkan efisiensi operasional, pemeliharaan prediktif, optimalisasi rantai pasokan, dan dukungan pelanggan. pendekatan produksi yang sentris. Tantangan seperti integrasi data, masalah kualitas, keamanan siber, dan pertimbangan etis dalam penerapan AI juga diidentifikasi. Tinjauan ini memberikan kontribusi dengan menawarkan gambaran komprehensif mengenai kemajuan terkini dan bidang-bidang penelitian di masa depan, menekankan peran AI dan Big Data yang terus berkembang dalam proses manufaktur modern. The role of Artificial Intelligence (AI) and Big Data in production and manufacturing is increasingly important and urgent in industry and business. This research aims to identify current conditions, trends, challenges and opportunities emerging from AI technology and big data in the manufacturing industry. Using a systematic literature review methodology, this research carefully analyzes articles published through 2023. The findings reveal that AI and Big Data are critical in improving operational efficiency, predictive maintenance, supply chain optimization, and customer support. production centric approach. Challenges such as data integration, quality issues, cybersecurity, and ethical considerations in AI implementation are also identified. This review contributes to the field by offering a comprehensive overview of recent advances and future areas of research, emphasizing the growing role of AI and Big Data in modern manufacturing processes.
Analisis Kepuasan Pelanggan Terhadap Kualitas Pelayanan Menggunakan Metode Service Quality (Servqual) dan Metode Quality Function Deployment (QFD) (Studi Kasus Madrasah Ibtidaiyah “X”) Hariarti Maulita Anggreani; Muhammad Mansur Yafi
Nusantara Technology and Engineering Review Vol. 1 No. 1 (2023): Nusantara Technology and Engineering Review
Publisher : LPPM UNUSIDA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55732/nter.v1i1.1164

Abstract

Kepuasan pelanggan adalah hal yang penting bagi setiap perusahaan jasa. Salah satu yang perlu dijaga dalam kepuasan pelanggan adalah kualitas pelayanan. Kualitas pelayanan pada Madrasah Ibtidaiyah ''X" masih jauh dikatakan layak, sehingga sangat perlu dilakukan perbaikan. Maka dari itu tujuan dari penelitian ini untuk nenganalisis kualitas pelayanan di Madrasah Ibtidaiyah "X" dan menentukan faktor harapan dan kepentingan yang menjadi prioritas utama dalam memenuhi kebutuhan pelanggan. Penelitian ini menggunakan metode Service Quality (Servqual) dan QFD (Quality Function Deployment). Pada metode Service Quality diperoleh beberapa atribut pelayanan yang belum memenuhi harapan konsumen kemudian diolah dan dianalisis dengan metode Quality Function Deployment. Pada pengolahan tersebut dihasilkan usulan perbaikan kualitas pelayanan pada Madrasah Ibtidaiyah “X”. Maka, hasil Service Quality diketahui terdapat 6 atribut yang gapnya bernilai negatif. Hal tersebut dinilai bahwa Madrasah Ibtidaiyah ''X" belum maksimal dalam melakukan pemenuhan dan kepuasan terhadap pelanggan. 6 atribut diantaranya adalah guru dalam menyampaikan materi yang mudah diterima siswa, kesediaan guru dalam siswa, kesabaran guru BK dalam menangani siswa, jaminan keamanan dilingkungan sekolah, pengaturan jadwal KBM. Setelah ditentukan hasil dari perhitungan servqual. Lalu, mulai menganalisa tentang HOQ atau biasa disebut Runuh kualitas. Nama pada tahap menganalisa HOQ terdapat perhitungan-perhitungan. Diantaranya adalah penentuan Voice of Customer, sales Point, Goal, Improvement Ratio, Raw Weight dan Normalized Raw Weight. Setelah ditentukannya hasil, tahapan ini juga mencari Technical Response yang diperoleh dari wawancara kepada pihak pemilik yayasan dan kepala sekolah Madrasah Ibtidaiyah “X”. Kemudian menentukan prioritas perbaikan yang perlu dilakukan dengan harapan perbaikan dapat membantu Madrasah Ibtidaiyah "X" lebih baik lagi kedepannya. Hasil usulan prioritas yang diperoleh dalam metode HOQ ini adalah pengadaan fisilitas disekolah, pengadaan tim survey, pengadaan checklist disekolah, pelatihan guru, penyesuaian komite disekolah, pengadaan tim penjamin kualitas, penambah tim kebersihan sekolah. Customer satisfaction is important for every service company. One thing that needs to be maintained in customer satisfaction is service quality. The quality of service at Madrasah Ibtidaiyah ‘X' customers. This research uses the Service Quality (Servqual) and QFD (Quality Function Deployment) methods. In the Service Quality method, several service attributes that do not meet consumer expectations are obtained, and then they are processed and analyzed using the Quality Function Deployment method. In this process, proposals for improving service quality are produced. At Madrasah Ibtidaiyah, "X". So, the Service Quality results show that there are 6 attributes whose gaps are negative. This is considered that Madrasah Ibtidaiyah "X" has not been optimal in fulfilling and satisfying customers. The 6 attributes include the teacher delivering material easily accepted by students, the teacher's willingness to engage with students, the guidance and counselling teacher's patience in handling students, ensuring security in the school environment, and setting the teaching and learning schedule. After determining the results of the servqual calculation. Then, start analyzing HOQ or what is usually called Quality Loss. In the HOQ analysis stage, there are calculations. Among them are determining the Voice of the Customer, Sales Point, Goal, Improvement Ratio, Raw Weight, and Normalized Raw Weight. After selecting the results, this stage also looked for Technical Responses obtained from interviews with the foundation owner and the principal of Madrasah Ibtidaiyah "X". Then, determine the priorities for improvements that need to be made in the hope that the upgrades can help Madrasah Ibtidaiyah "X" be even better. The results of the priority proposals obtained in this HOQ method are procurement of facilities in schools, procurement of survey teams, procurement of checklists in schools, teacher training, adjustment of committees in schools, procurement of quality assurance teams, and addition of school cleaning teams.

Page 1 of 1 | Total Record : 6