Misrawati, Dian
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Merpsy Journal

Membangun Kesejahteraan Psikologis Individu Dewasa Tunarungu: Peran Dukungan Keluarga, Teman dan Figur Signifikan Nazila, Alyssa Vanya; Misrawati, Dian
Merpsy Journal Vol 17, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/merpsy.v17i1.33370

Abstract

Individu dengan gangguan pendengaran menghadapi tantangan dalam mengembangkan psychological well-being-nya. Kondisi mereka memerlukan dukungan dari terutama keluarga, teman, dan figur signifikan untuk mendorong pertumbuhan yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan dukungan sosial terhadap psychological well-being pada individu dengan gangguan pendengaran, dengan menggunakan metode kuantitatif korelasional. Subjek penelitian adalah 167 responden usia 18-40 tahun, yang dijaring melalui snowball sampling. Instrumen penelitian menggunakan skala psychological well-being versi Indonesia dan Multidimensional Scale of Perceived Social Support (MSPSS) versi Indonesia. Hasil analisis menunjukkan korelasi positif dan signifikan antara dukungan sosial dan psychological well-being. Individu yang memperoleh dukungan sosial lebih tinggi memiliki tingkat kesejahteraan psikologis yang lebih baik. Temuan lanjutan menunjukkan bahwa berbagai dimensi dukungan sosial memberikan kontribusi yang berbeda terhadap aspek psychological well-being. Di antara ketiga sumber dukungan—keluarga, teman, dan figur signifikan—dukungan dari figur signifikan menunjukkan korelasi yang paling besar dengan variabel psychological wellbeing, terutama pada aspek pertumbuhan pribadi.