Suyanti, Tri
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL MITRA SWARA GANESHA

PERMAINAN TRADISIONAL ENGKLEK DALAM MENINGKATKAN MOTORIK KASAR ANAK TRANSISI PAUD-SD Wahyu Candra, Sabihisma; Ayu Rizki Nur Fitriastuti, Ria; Widaningrum, Erni; Indrayani, Hesti; Suyanti, Tri; Nuharis Diati, Ulin
JURNAL ILMIAH MITRA SWARA GANESHA: PENELITIAN PENDIDIKAN DAN PENGAJARAN Vol 11 No 2 (2024): JURNAL MITRA SWARA GANESHA
Publisher : Progran Studi PGSD FKIP UTP SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jmsg.v11i2.4203

Abstract

Gerak tubuh selama beraktifitas dapat mendorong perkembangan kemampuan motori kasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan permainan tradisional engklek untuk meningkatkan kemampuan motoric kasar siswa pada masa transisi PAUD-SD di SD Negeri Pabelan 03 Kecamatan Kartasura. Jenis penelitian ini adalah kualitatif untuk memahami secara mendalam suatu kejadian dengan melakukan interaksi dengan subyek-subyek yang berkaitan dengan kejadian tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan dengan teknik wawancara, observasi dan studi dokumen. Data dianalisis melalui tahapan reduksi data, tampilan data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Permainan Engklek terbukti berpengaruh terhadap keterampilan motorik kasar anak. Hal tersebut dilihat dari hasil observasi selama pertemuan I, II, dan III, dimana keterampilan motorik kasar anak-anak meningkat setelah bermain Engklek. Oleh karena itu, simpulan penelitian ini adalah bahwa permainan tradisional Engklek dapat meningkatkan keterampilan motorik kasar anak transisi PAUD-SD.