Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Good Corporate Governance, Profitabilitas, Dan Leverage Terhadap Nilai Entitas Kezia Susiliana Tzeliem; Barlia Annis Syahzuni
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4509

Abstract

Riset ini mengkaji mampukah good corporate governance, profitabilitas, dan leverage memengaruhi nilai entitas pada subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI (Bursa Efek Indonesia) tahun 2018-2022. Dalam riset ini faktor independen yang digunakan yaitu good corporate governance yang diproksikan dengan IPCG, profitabilitas menggunakan proksi ROA, sedangkan leverage menggunakan proksi DER, dan faktor dependen yaitu nilai entitas yang diproksikan dengan Tobin’s Q. Riset ini menggunakan desain kausalitas untuk menunjukan korelasi antara variabel X dengan variabel Y. Populasi riset sebanyak 45 entitas dan didapatkan 80 sampel dengan teknik purposive sampling dari 16 entitas selama 5 tahun. Analisis regresi linier berganda diterapkan dengan bantuan alat analisis statistik SPSS. Hasil riset ini menunjukan faktor good corporate governance mampu memengaruhi nilai entitas secara negatif, dan profitabilias secara positif, sedangkan variabel leverage belum mampu memengaruhi nilai entitas.
Pengaruh Profitabilitas, Leverage, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Return Saham Martha Wulan, Felia Vanessa; Syahzuni, Barlia Annis
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh dari profitabilitas, leverage, dan ukuran perusahaan yang dijadikan sebagai variabel bebas terhadap return saham yang sebagai variabel terkait. Pada penelitian ini, variabel profitabilitas diukur menggunakan Return on Asset (ROA), Leverage diukur menggunakan Debt to Equity Ratio (DER) dan ukuran perusahaan diukur menggunakan SIZE. Riset ini menggunakan industry sektor basic materials yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2020-2022 dengan delapan belas perusahaan yang dijadikan polulasi dan lima puluh empat data perusahaan sebagai sampel penelitian. Penelitian ini memakai metode kuantitatif yang mempunyai tujuan untuk melihat hubungan antar variabel dan menggunakan data sekunder dengan melihat laporan keuangan tahunan perusahaan yang bersumber dari Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria perusahaan yang mempunyai laba positif selama tiga tahun berturut-turut dan menyampaikan laporan keuangan tahunan dalam satuan Rupiah. Hasil uji kajian ini menujukkan adanya pengaruh positif dan signifikan antara profitabilitas terhadap return saham, perusahaan pada sektor ini mampu memanfaatkan asset dalam mendapatkan keuntungan sehingga menarik daya tarik investor, sedangkan leverage dan ukuran perusahaan berpengaruh positif tidak signifikan terhadap return saham karena investor tidak lagi memperhatikan leverage dan ukuran perusahaannya tetapi lebih ke hasil akhir berupa laba.