Penelitian ini memiliki tujuan antara lain: mengidentifikasi faktor internal yang menyebabkan rendahnya motivasi belajar siswa kelas 2 di SD Negeri 2 Tanggungharjo;Â menganalisis faktor eksternal yang berkontribusi terhadap rendahnya motivasi belajar siswa kelas 2 di SD Negeri 2 Tanggungharjo; mengetahui langkah-langkah yang diambil oleh guru untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas 2 di SD Negeri 2 Tanggungharjo, khususnya dalam materi matematika. Jenis penelitian ini bersifat kualitatif. Subyeknya adalah siswa kelas 2 dan guru kelas 2 SD Negeri 2 Tanggungharjo. Instrumen yang digunakan adalah instrumen utama, yaitu peneliti itu sendiri dan instrumen bantu berupa lembar angket, lembar wawancara, dan lembar soal tes materi kelas 2. Hasil analisis menunjukkan bahwa faktor internal yang mempengaruhi rendahnya motivasi belajar siswa dalam pelajaran matematika di kelas 2 SD Negeri 2 Tanggungharjo meliputi: sesuai kemampuan siswa; ketidakminatan siswa terhadap pelajaran matematika. Sedangkan faktor eksternal, yaitu kondisi teman sebaya yang mengganggu konsentrasi belajar; keterbatasan lingkungan kelas; keterbatasan sarana dan prasarana pembelajaran; peran lingkungan keluarga terhadap kebiasaan proses belajar siswa. Upaya guru dalam memajukan atau meningkatkan motivasi belajar, yaitu pendekatan personal untuk mendorong motivasi belajar siswa; perlakuan setara terhadap siswa dalam meningkatkan konsentrasi belajar; pembelajaran interaktif sebagai metode meningkatkan konsentrasi; pemberian pujian sebagai upaya penguatan positif dalam pembelajaran; penataan ruang kelas yang menarik untuk meningkatkan fokus belajar; dan penggunaan media proyektor untuk menunjang pemahaman melalui visualisasi gambar dan video.