ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : 1) Apakah prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran Numbered Head Together memenuhi KKM pada mata pelajaran matematika, 2) Apakah terdapat perbedaan prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together dengan model pembelajaran ekspositori. Analisis data yang digunakan adalah uji–t satu pihak kanan dengan taraf signifikan 5%. Hasil penelitian ini diperoleh: 1) prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran Numbered Head Together memenuhi KKM pada mata pelajaran matematika 2) terdapat perbedaan prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together dengan model pembelajaran ekspositori dengan Fhit = 90,936 3) prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together lebih baik daripada yang diajar menggunakan model ekspositori ditinjau dari motivasi belajar tinggi dengan thitung = 1,674