Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : UG Journal

KESUKSESAN SISTEM INFORMASI MODEL TAM PADA OCTO MOBILE APLIKASI E-BANKING Garsuarani Octavianti Ningsih; Sugiharti Binastuti; Mohamad Fuad
UG Journal Vol 16, No 7 (2022)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesuksesan sistem informasi Model TAM pada Octo Mobile Aplikasi E-Banking CIMB Niaga. Penelitian ini untuk menguji 9 Hipotesis. Respondennya adalah 165 orang pengguna Octo Mobile. Semua item pengukuran mempunyai validitas yang tinggi dilihat dari loading faktor dan AVE > 0,5 dan Uji reliabilitas tinggi berdasarkan nilai Cronbach Alpha > 0,6 . Model Structural Equation Modeling menunjukkan Goodness of fit yang baik berdasarkan RMSEA, GFI, TLI, CFI. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Persepsi Kegunaan dan Persepsi Kredibilitas Konsumen berpengaruh terhadap Keputusan Menggunakan Octo Mobile, namun Persepsi Manfaat dan Persepsi Kemudahan Penggunaan tidak berpengaruh terhadap Keputusan Menggunakan Octo Mobile. Persepsi Kegunaan dan Keputusan Menggunakan berpengaruh terhadap Kepuasan Nasabah, namun Persepsi Manfaat, Persepsi Kemudahan Penggunaan dan Persepsi Kegunaan tidak berpengaruh terhadap Kepuasaan Nasabah.
PENGARUH TERPAAN INFORMASI, KUALITAS INFORMASI DAN MOTIF PENGGUNAAN MEDIA AKUN INSTAGRAM @ANAKMAGANG.ID TERHADAP PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI LOWONGAN MAGANG BAGI FOLLOWERS Ayuni Sandra Puspita; Sugiharti Binastuti; Mohamad Fuad
UG Journal Vol 16, No 12 (2022)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh terpaaninformasi, kualitas informasi dan motif penggunaan media dari followers akuninstagram @anakmagang.id terhadap pemenuhan kebutuhan informasi lowonganmagang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan paradigma positivisme.Sumber data yang digunakan adalah data primer dengan menyebarkan kuesioner.Teori yang digunakan adalah teori uses and gratifications. Penentuan pengukuransampel penelitian ini menggunakan rumus Taro Yamane dengan jumlah respondentotal 400. Hasil penelitian menunjukkan, variabel terpaan informasi, kualitasinformasi dan motif penggunaan media berpengaruh terhadap pemenuhan kebutuhaninformasi dan mempunyai hubungan positif.
PENGARUH KEAMANAN, KEMUDAHAN DAN MANFAAT TERHADAP MINAT PENGGUNAAN E-WALLET DANA DENGAN KEPERCAYAAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Tuarita, Dini Indriyani; Binastuti, Sugiharti; Fuad, Mohamad
UG Journal Vol 17, No 6 (2023)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi di era revolusi industry 4.0 yang semakin maju, membuat hampir seluruh bidang berkembang menyesuaikan dengan perkembangan teknologi termasuk bidang keuangan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Keamanan, Kemudahan dan Manfaat terhadap Minat Penggunaan E-wallet aplikasi Dana dengan Kepercayaan sebagai variabel intervening. Data bersumber dari data primer dengan menyebar kuesioner. Data valid yang dikumpulkan yaitu 150 responden. Alat Uji yang digunakan yaitu uji Instrumen ,Uji Asumsi Klasik, Uji Regresi Linier Berganda, Uji Hipotesis dan Analisis Jalur. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa keamanan dan manfaat berpengaruh terhadap Kepercayaan, sedangkan kemudahan tidak berpengaruh terhadap kepercayaa. Keamanan tidak berpengaruh terhadap minat penggunaan, sedangkan kemudahan, manfaat dan kepercayaan berpengaruh terhadap minat penggunaan. Keamanan Berpengaruh terhadap Minat Penggunaan melalui Kepercayaan, sedangkan Kemudahan dan Manfaat Berpengaruh terhadap Minat Penggunaan tidak Melalui Kepercayaan.