Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search
Journal : Jurnal Informatika dan Multimedia

Deteksi Wajah Otomatis pada Kamera Sistem Pengawas Menggunakan Jaringan Syaraf Tiruan LVQ2 Benni Agung Nugroho
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 3 No. 1 (2011): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v3i1.370

Abstract

Deteksi wajah adalah sebuah pendekatan biometric yang menggunakan metode terotomasi untuk mendeteksi seseorang berdasarkan karakteristik fisiologisnya. Deteksi wajah dimulai dengan mendeteksi pola-pola wajah di dalam pemandangan-pemandangan yang campur aduk yang ditangkap oleh sebuah webcam. Wajah yang terdeteksi kemudian dipindai dan ditangkap untuk nantinya diproses lebih lanjut. Tulisan ini menjelaskan tentang sistem deteksi wajah otomatis menggunakan jaringan syaraf tiruan LVQ2 yang digunakan sebagai pengklasifikasi. Sebelum dilakukan proses deteksi wajah, dilakukan deteksi warna kulit untuk meminimalkan jumlah deteksi false positive. Ekstraksi ciri berbasisi dekomposisi wavelet Haar digunakan pada tahap deteksi wajah untuk mengkstrak ciri dari potongan pemandangan yang akan diklasifikasi sebagai wajah atau bukan wajah. Untuk proses lebih lanjut, wajah yang terdeteksi kemudian dapat diidentifikasi.
Sistem Pengenalan Wajah Menggunakan Neuro-Wavelet Benni Agung Nugroho; Irna Wijayanti; Agus Widayanti
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 4 No. 1 (2012): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v4i1.375

Abstract

Sistem pengenalan wajah dapat diaplikasikan dalam berbagai bidang, misalnya bidang kedokteran, sistem keamanan, perkantoran, pertokoan, absensi dan lain sebagainya. Sistem pengenalan wajah ini menggunakan metode neuro-wavelet yang merupakan gabungan dari metode wavelet yang berguna untuk mereduksi ukuran citra wajah. Jaringan syaraf tiruan yang berguna untuk pengenalan pola atau pengambilan ciri citra wajah dan LVQ (Learning Vector Quantization) yang berguna untuk pelatihan citra wajah dan diimplementasikan dengan Bahasa pemrograman Matlab. Sistem ini menggunakan citra wajah dengan ukuran 40x40 piksel, kemudian citra wajah yang dibuat dengan klasifikasi wavelet, JST (Jaringa Syaraf Tiruan) dan LVQ tersebut dicocokkan dengan ciri citra wajah yang ada di database. Secara otomatis program akan menampilkan hasil pengenalan citra wajah, apakah citra wajah yang diujikan dikenali atau tidak. Dengan menggunakan metode ini tingkat pengenalan citra wajah bisa mencapai 90%. Penelitian ini diharapkan dapat memudahkan peneliti selanjutnya untuk mengembangkan program ini menjadi lebih sempurna, misalnya dibuat untuk aplikasi presensi pelajar/karyawan, identifikasi wajah korban atau pelaku kejahatan pada bidang kepolisian, identifikasi wajah customer yang ditangkap oleh kamera pengintai/cctv untuk keamanan pertokoan, bank atau tempat-tempat belanja dan lain-lain.
Aplikasi Mobile Informasi Jadwal Transit Bus AKAP dan AKDP Benni Agung Nugroho; Fery Sofian Efendi
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 10 No. 2 (2018): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v10i2.575

Abstract

Transportasi umum merupakan salah satu kebutuhan masyarakat yang sangat diminati khususnya oleh masyarakat kota dalam kehidupan sehari-hari. Bus Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Propinsi (AKDP) merupakan salah satu jenis transportasi umum yang banyak melintas di kota Kediri. Adanya informasi tentang jadwal transit kedatangan dan keberangkatan diperlukan demi kelancaran dan kenyamanan para pengguna bus. Kini pada era modern banyak sekali kebutuhan yang semakin dipermudah dengan menggunakan ponsel pintar untuk melengkapi kebutuhan-kebutuhan tersebut. Hal ini membuka peluang untuk mengetahui waktu keberangkatan bus dan rute mana yang perlu ditempuh para pengguna untuk dapat sampai ke tempat tujuan. Dengan layanan berbasis android, pengguna akan dimudahkan dalam mencari informasi keberangkatan bus dan pencarian rute yang perlu ditempuh untuk sampai ke tempat tujuan.
Pengamanan Data Identitas Bus pada Kartu NFC Menggunakan Enkripsi AES-128 Fery Sofian Efendi; Benni Agung Nugroho
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 10 No. 2 (2018): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v10i2.579

Abstract

Pendataan dan pemeriksaan bus  yang keluar masuk terminal yang ada di Indonesia saat ini masih banyak yang menggunakan cara manual, yaitu menuliskan hasil pendataan dan pemeriksaan pada kertas. Pendataan dengan cara ini tentu saja memiliki banyak kekurangan terutama karena faktor human error dan banyak membuang waktu. Pada penelitian ini dikembangkan sistem pendataan dan pemeriksaan kendaraan bus dengan menggunakan kartu NFC dimana kartu NFC ini berfungsi sebagai kartu identitas bus dimana didalamnya terdapat informasi mengenai kendaraan bus yang saat ini sedang beroperasi meliputi informasi STNK, informasi masa berlaku uji berkala, informasi ijin trayek, informasi tilang atau pelanggaran dan beberapa informasi lain yang dibutuhkan. Informasi yang terdapat di dalam kartu NFC akan dengan mudah dibaca dengan menggunakan NFC reader. Oleh sebab itu untuk mencegah penyalahgunaan informasi yang terdapat pada kartu NFC dan untuk mencegah perubahan-perubahan data pada kartu NFC oleh orang-orang yang tidak berhak maka informasi di dalam kartu NFC perlu untuk dienkripsi atau disandikan. Enkripsi yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan  Advanced Encryption Standard  dengan panjang kunci 128 bit (AES-128). AES-128 dipilih karena proses enkripsi dan dekripsi yang cepat dengan tetap mengutamakan tingkat pengamanan yang tinggi  pada hasil enkripsinya, selain ukuran byte array hasil enkripsi yang relatif kecil sehingga cocok untuk digunakan pada kartu NFC yang memiliki memori penyimpanan yang terbatas.
Pemanfaatan Firebase Cloud Messaging Untuk Penyebaran Informasi Seputar Kampus (Studi Kasus : Politeknik Kediri) Benni Agung Nugroho
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 9 No. 2 (2017): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v9i2.602

Abstract

Penyebaran informasi yang efektif dan cepat sangat penting bagi lembaga pendidikan, terutama untuk kampus yang memiliki banyak kegiatan dan informasi yang harus disampaikan kepada mahasiswa dan staf. Dalam penelitian ini, kami mengeksplorasi penggunaan Firebase Cloud Messaging sebagai solusi untuk memfasilitasi penyebaran informasi seputar kampus, dengan studi kasus di Politeknik Kediri. Kami membangun aplikasi berbasis Android yang memanfaatkan fitur Firebase Cloud Messaging untuk mengirimkan notifikasi push berisi informasi terkini dan penting seputar kampus, seperti jadwal kuliah, pengumuman penting, dan agenda kegiatan kampus. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan Firebase Cloud Messaging dapat memudahkan penyebaran informasi seputar kampus, menghemat waktu dan biaya yang diperlukan untuk menyebarkan informasi secara manual. Diharapkan, hasil penelitian ini dapat memberikan kontribusi untuk memperbaiki efektivitas penyebaran informasi di Politeknik Kediri dan institusi pendidikan lainnya.
Aplikasi Mobile Informasi Hasil Studi Mahasiswa Politeknik Kediri Fildza Tri Aristani; Lukman Qakim Romadhon; Benni Agung Nugroho
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 9 No. 1 (2017): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v9i1.1134

Abstract

Politeknik Kediri adalah salah satu perguruan tinggi yang ada di Kota Kediri. Sampai saat ini untuk mencetak hasil studi mahasiswa, Politeknik Kediri masih menggunakan media kertas. Ini banyak merugikan pihak perguruan tinggi maupun pihak mahasiswa. Contohnya, membuang waktu dan tenaga karena mahasiswa harus datang langsung ke kampus untuk mengambil KHS (Kartu Hasil Studi). Contoh lainnya adalah pemborosan kertas karena harus mencetak KHS dalam jumlah yang besar. Bagian kemahasiswaan harus menunggu semua nilai terkumpul untuk mencetak sebuah KHS, ini membutuhkan waktu yang lama. Solusi dari itu semua adalah KHS Mobile.dengan KHS Mobile mahasiswa dapat mengetahui hasil studi mereka dengan mudah, cepat dan praktis. Aplikasi ini memiliki fitur untuk melihat KHS, melihat data pembayaran, dan melihat pengumuman. Aplikasi ini berbasis android, mahasiswa akan mudah mengakses aplikasi ini. Hanya dengan duduk dirumah saja mahasiswa sudah bisa mengakses KHS mereka. Jika mahasiswa mendapatkan nilai matakuliah yang kurang baik, jadi mahasiswa bisa konfirmasi langsung ke dosen yang mengajar matakuliah tersebut. Mahasiswa jadi tidak perlu khawatir tentang kemungkinan terjadi kesalahan dalam hasil penilaian.
Rancang Bangun Web Profil P3M Benni Agung Nugroho; Ellya Nurfarida
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 8 No. 2 (2016): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v8i2.1144

Abstract

Website profil P3M Politeknik Kediri dibuat untuk memperkenalkan visi, misi, RIP , Renstra Pengabdian kepada masyarakat dan menyajikan data profil dosen maupun data penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dengan demikian maka tugas dari seorang admin P3M Politeknik Kediri semakin mudah untuk dilaksanakan dalam hal membuat rekapitulasi laporan penelitian, dan pengabdian masyarakat setiap tahunnya. Website profil P3M Politeknik Kediri dibangun sesuai dengan kebutuhan fungsional maupun kebutuhan non fungsional dari P3M Politeknik Kediri. Website profil P3M Politeknik Kediri dibangun dengan menggunakan PHP, CSS bootstrap dan basis data MySQL. Tahapan dari pembuatan aplikasi ini adalah tahap perencanaan, analisis, perancangan dan implementasi. Hasil dari penelitian ini adalah terbentuknya sebuah aplikasi berbasis web yang dapat menampilak profil P3M Politeknik Kediri secara umum serta visi, misi, RIP dan renstra pengabdian kepada masyarakat. Kata Kunci— website profil, P3M Politeknik Kediri, CSS bootstrap, PHP.
Informasi Lowongan Kerja Berbasis Android (Studi Kasus di Disnaker Kab.Nganjuk) Benni Agung Nugroho
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 8 No. 1 (2016): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v8i1.1146

Abstract

Lowongan pekerjaan adalah Sebuah kesempatan kerja pada posisi tertentu di instansi atau tempat usaha yang tersedia untuk individu maupun kelompok yang telah memenuhi persyaratan yang dibutuhkan. Oleh karena itu dirancang dan dibuatnya aplikasi informasi lowongan pekerjaan berbasis android dengan studi kasus di Disnaker kab. Nganjuk. Analisa kebutuhan aplikasi informasi lowongan pekerjaan berbasis android disusun melalui wawancara dengan Disnaker Kab. Nganjuk dan pencarian data di internet. Aplikasi memiliki dua pengguna yakni admin dan pengunjung atau calon pelamar kerja. Fitur aplikasi memiliki data admin, data kategori, data perusahaan , data pengumuman dan data pelamar kerja. Untuk data pelamar dihasilkan dari data pelamar kerja yang telah mendaftarkan diri sebagai calon pekerja pada instansi atau perusahaan yang terkait. Untuk perbaikan dalam penelitian selanjutnya dapat ditambahkan server penyimpanan berkas data pelamar yang nantinya dapat mengirimkan ke email instansi atau perusahaan secara otomatis.
Pengembangan Aplikasi Sistem Informasi Sarana Umum di Wilayah Kota Kediri Berbasis Android untuk Meningkatkan Akses Sarana Umum bagi Masyarakat Kota Kediri dan Pendatang Benni Agung Nugroho
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 7 No. 1 (2015): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v7i1.1166

Abstract

Sarana di wilayah Kota Kediri banyak macamnya dan tersebar di penjuru Kota Kediri sehingga masyarakat Kota Kediri dan pendatang seringkali bingung dan tidak tahu dimanakah harus mencari sarana yang dimaksud dan bagaimana menuju ke sarana itu. untuk mengetahui sarana yang dimaksud orang akan bertanya kepada orang lain ataupun mencari di internet dimana hasil yang diberikan terkadang tidak sesuai/kurang tepat atau bahkan tidak tepat. Untuk mempercepat masyarakat Kota Kediri dan pendatang dalam mencari sarana umum di wilayah Kota Kediri caranya adalah dengan memberikan informasi sarana umum tersebut dalam “genggaman” mereka dalam bentuk aplikasi Android yang akan mereka bawa kemanapun mereka pergi. Dengan terdapatnya informasi sarana umum di tangan mereka (masyarakat) maka akan memudahkan masyarakat untuk menuju sarana umum yang dimaksud dengan melihat rute dan penanda lokasi sarana umum yang ditampilkan oleh aplikasi menggunakan layanan Google Map. Informasi sarana umum akan selalu up to date dikarenakan aplikasi juga dapat memperbaharui data lokasi sarana umum dengan mengambil data terbaru dari server melalui jaringan internet dimana data di dalam server akan selalu diperbaharui oleh kontributor yang telah dipercaya.
Aplikasi Tempat Kos di Kota Kediri Berbasis Web Gis dan CSS Bootstrap Dheza Fahma Andhika; Benni Agung Nugroho; Fery Sofian Efendi
Jurnal Informatika dan Multimedia Vol. 7 No. 1 (2015): Jurnal Informatika dan Multimedia
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jim.v7i1.1169

Abstract

Banyaknya jumlah kantor, perusahaan, dan lembaga-lembaga pendidikan membuat Kota Kediri menjadi tujuan bagi calon pekerja dan mahasiswa untuk bekerja dan menuntut ilmu. Baik pekerja dan mahasiswa yang berasal dari luar kota maupun dari dalam kota. Bagi pekerja dan mahasiswa tersebut pastilah membutuhkan tempat tinggal atau kos. Pekerja/mahasiswa yang akan memilih kos sebagai tempat tinggalnya memerlukan informasi yang benar, akurat dan lengkap mengenai tempat kos yang akan mereka tempati. Untuk itu dibuatlah sebuah aplikasi yang mengelola data tempat kos di area Kota Kediri. Aplikasi ini menyediakan informasi tempat kos mulai dari informasi tempat, harga, foto kamar dan fasilitas semua tersedia di sini termasuk lokasi kos. Hal ini sangat memudahkan para penghuni dalam melakukan pencarian informasi kos dibandingkan dengan cara-cara sebelumnya. Selain itu aplikasi ini juga menyediakan fasilitas untuk para pemilik kos untuk mendaftar sebagai member dan memasang informasi kos di aplikasi ini. Sedangkan pada level admin aplikasi ini ditambahi fitur data member dan data kos. Implementasi pembuatan aplikasi ini menggunakan Web server Apache., basis data MySQL, bahasa pemrograman PHP, Google maps API dan framework CSS Bootstrap. Aplikasi ini dapat mempermudah pekerja dan mahasiswa dalam mencari tempat tinggal sementara atau kos di Kota Kediri. Selain itu aplikasi ini juga dapat memberi informasi tentang tempat kos secara detail sehingga pemilik kos tidak perlu menjelaskan lagi kepada calon penghuni.