Affifah Tessa Sekar Nussa
Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Economics Development Issues

ANALISIS DETERMINAN PAD SUB SEKTOR PARIWISATA DI DIY PERIODE 2012-2017 Affifah Tessa Sekar Nussa
Journal of Economics Development Issues Vol 3 No 01 (2020): Journal of Economics Development Issues
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (326.683 KB) | DOI: 10.33005/jedi.v3i01.45

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah sub sektor pariwisata di Provinsi DIY khususnya kota/kabupaten dari tahun 2012-2017. Dalam penelitian ini variabel yang digunakan yaitu Pendapatan Asli Daerah Sub Sektor Pariwisata sebagai variabel dependen, variabel independen adalah jumlah kunjungan wisatawan, jumlah objek wisata, jumlah hotel, jumlah biro perjalanan wisata. Penelitian ini menggunakan metode data panel, yaitu gabungan dari time series, berupa runtutan waktu dari tahun 2012-2017 dan data cross section yaitu berupa urutan lintang 5 kota/kabupaten di Provinsi DIY, dengan jumlah total observasi sebanyak 30 observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel jumlah wisatawan dan jumlah hotel berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah sub sektor pariwisata, sedangkan variabel jumlah objek wisata dan jumlah biro perjalanan wisata tidak berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah sub sektor pariwisata di Provinsi DIY.