Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Prosiding National Conference for Community Service Project

Perancangan Dan Implementasi Media Pembelajaran Di Smks Maitreyawira Batam Menggunakan Metode Mdlc Diny Anggriani Adnas; Tan Sung Pheng
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7045

Abstract

Ilmu Matematika bagi semua kalangan khususnya kalangan SMK, merupakan suatu mata pelajaran yang dikatakan sulit serta membosankan. Didalam materi peluang, dibutuhkan beberapa rumus untuk dapat menyelesaikan soal tersebut. Maka dari itu diperlukan pemahaman yang lebih banyak serta menarik agar lebih mudah dipahami oleh murid-murid. Saat ini kebanyakan dari guru yang masih menjelaskan secara manual hanya dengan mencatat dipapan tulis. Hal ini lebih sulit diterapkan ke murid karena metode pembelajaran yang kurang menarik serta lebih terlihat membosankan atau monoton. Oleh sebab itu disini penulis merancang sebuah video perancangan materi yang lebih menarik untuk dipelajari dan terlihat tidak membosankan dengan metode MDLC dan memakai aplikasi Videoscribe, Adobe Premiere Pro 2020. Penulis harapkan dengan adanya video pembelajaran tersebut diharapkan dapat membantu guru serta murid dalam proses ajar mengajar materi peluang sehingga murid lebih memahami ilmu matematika.
Perancangan Dan Implementasi Video Pembelajaran Ekonomi Di Sma Kartini Batam Menggunakan Framework Scrum Diny Anggriani Adnas; Veren Veren
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7064

Abstract

SMA Kartini telah berdiri sejak tahun 1983 dan merupakan SMA tertua di Kota Batam. Saat ini SMA Kartini Batam belum memanfaatkan media pembelajaran dalam kegiatan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan video pembelajaran di SMA Kartini Batam agar dapat memberikan pembelajaran dan pemahaman dengan cara kreatif dan inovatif sehingga dapat memudahkan siswa/i dalam memahami materi yang diberikan. Metode pengembangan video pembelajaran ini menggunakan framework Scrum. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara kepada Guru Mata Pelajaran Ekonomi di SMA Kartini Batam dan observasi untuk mencari data dan materi.. Perancangan video pembelajaran ini dilakukan dengan menggunakan aplikasi after effect. Hasil dari penelitian ini adalah video pembelajaran dapat membantu guru mata pelajaran Ekonomi dalam proses belajar mengajar dengan cara pemberian materi yang tidak monoton. Penelitian selanjutnya dapat melakukan perancangan dengan lebih banyak animasi gerak agar dapat menghasilkan video pembelajaran lebih menarik.
Perancangan dan Implementasi Video Company Profile di Auto Mandiri dengan Menggunakan Metode MDLC Diny Anggriani Adnas; Jefry Tan
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.7934

Abstract

Video company profile merupakan salah satu media yang digunakan oleh para klien dalam mempromosikan perusahaan mereka secara digital kepada para masyarakat. Dengan adanya video company profile, masyarakat dapat lebih mengetahui lebih banyak mengenai perusahaan tanpa harus mengunjungi perusahaan tersebut. Saat ini, mitra Auto Mandiri masih belum memiliki video company profile sehingga mitra tersebut sedikit dikenal oleh masyarakat yang menyebabkan kurangnya pelanggan yang berkunjung. Maka dari itu, dengan adanya video company profile ini dapat meningkatkan para pelanggan yang berkunjung di mitra tersebut. Metode pelaksanaan proyek video company profile ini menggunakan model Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Pembuatan video company profile ini dapat membantu mitra Auto Mandiri dalam menarik para perhatian masyarakat sekitar dan meningkatkan para pelanggan yang berkunjung. Pengembangan video company profile ini diharapkan dapat dijadikan sebagai referensi dalam pengembangan video company profile kedepannya