Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Merpsy Journal

Social Comparison dan Life Satisfaction pada Dewasa Awal Pengguna Media Sosial Rahmad, Sarah Annisa; Kirana, Aulia
Merpsy Journal Vol 15, No 2 (2023)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/merpsy.v15i2.19935

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan social comparison dengan life satisfaction pengguna media sosial pada dewasa awal di Tangerang. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 138 responden dengan kriteria usia dewasa awal 18 - 40 tahun, berdomisili di Tangerang, dan aktif menggunakan media sosial di kehidupan sehari-hari. Alat ukur yang digunakan adalah Iowa-Netherlands Comparison Orientation Measure (INCOM) dan  The Riverside Life Satisfaction Scale (RLSS). Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji korelasi dan hasil analisis data menunjukan adanya hubungan negatif yang signifikan antara social comparison dengan life satisfaction dengan nilai koefisien korelasi sebesar r= -0,366 dan nilai signifikansi 0,000 (p< 0,01). Hasil tersebut menunjukan semakin tinggi perilaku social comparison, maka akan diikuti dengan rendahnya tingkat life satisfaction pada subjek dewasa awal pengguna media sosial dan begitu juga sebaliknya.
Perubahan Kurikulum terhadap Kematangan Karir pada Siswa SMA Kelas XI Dalam Memilih Jurusan Daniya, Nabila Ighra; Kirana, Aulia
Merpsy Journal Vol 15, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/merpsy.v15i1.19934

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan konsep diri dengan kematangan karir remaja pada siswa kelas XI di SMA X Tangerang. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI di SMA X Tangerang dengan Jumlah responden 244 responden. Metode penelitian ini menggunakan kuantitatif dengan pendekatan korelasional, dengan teknik pengambilan sampling, yaitu teknik non-probability sampling. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu Skala Personal Self-Concept (PSC) Questionnaire dan Skala Career Maturity Inventory From C. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan korelasi spearmen’s rho dengan bantuan SPSS 24. hasil analisis data menunjukan adanya hubungan positif yang signifikan antara konsep diri dengan kematangan karir dengan nilai koefisien korelasi sebesar r= 0.179 dan nilai signifikansi 0.005 (p< 0.05). Hasil tersebut menunjukan semakin tinggi konsep diri maka semakin tingginya kematangan karir pada siswa