Nor Akhlis
SD Negeri Kwadungan Jurang Kec. Kledung Kab. Temanggung

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan Dasar

Peningkatan hasil belajar materi harga diri melalui model make a match berbantuan powerpoint pada siswa kelas 3 di SD Negeri Kwadungan Jurang Nor Akhlis
Jurnal Pendidikan Dasar Vol 11, No 1 (2023): Jurnal Pendidikan Dasar
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jpd.v11i1.71917

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui apakah model Make A Macth berbantuan PowerPoint dapat meningkatkan hasil belajar mata pelajaran PKn materi harga diri pada siswa Kelas 3 SD Negeri Kwadungan Jurang Tahun Pelajaran 2019/2020. (2) mengetahui besar peningkatan hasil belajar peserta didik mata pelajaran PKn materi harga diri Kelas 3 SD Negeri Kwadungan Jurang Tahun Pelajaran 2019/2020 setelah menggunakan model Make A Macth berbantuan PowerPoint. prosedur tindakan menggunakan planning, acting, observing, reflecting Subyek penelitian menggunakan kelas 3 semester 2 SDN Kwadungan Jurang Tahun Pelajaran 2019/2020 dengan jumlah peserta didik 17 siswa. Hasil belajar pada kondisi awal dari 17 siswa yang memperoleh nilai diatas KKM hanya 4 siswa (24%) dengan nilai tertinggi 80 terendah 40 dengan nilai rata-rata 56,47 sedangkan yang lain masih dibawah KKM yaitu 13 siswa (76%). Setelah diadakan tindakan dengan menggunakan Model Make A Match Berbantuan Powerpoint hasil belajar siswa meningkat yaitu dari nilai rata-rata 56,47 menjadi 67,06 pada siklus I,  10 siswa dan yang belum tuntas 7 siswa. Prosentase kriteria ketuntasan minimal (KKM) siswa yang sudah tuntas diperoleh sebesar 59% nilai siswa ≥70 dan prosentase kriteria ketuntasan minimal (KKM) siswa yang belum tuntas sebesar 41% nilai siswa <70. Nilai rata-rata 67,06 pada siklus I menjadi 83,53 pada siklus II,  prosentase kriteria ketuntasan minimal (KKM)  siswa yang sudah tuntas diperoleh sebesar 94% nilai siswa ≥70 dan prosentase kriteria ketuntasan minimal (KKM) siswa yang belum tuntas sebesar 6% nilai siswa <70.