Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Prosiding Simposium Nasional Multidisiplin (SinaMu)

EDUKASI IBU POST PARTUM DALAM PENINGKATAN KEBERHASILAN RELAKTASI DENGAN PIJAT OKSITOSIN DAN AROMATERAPI LAVENDER DI WILAYAH CIAWI KABUPATEN BOGOR Siti Rafika Putri; Siti Saripah
Simposium Nasional Mulitidisiplin (SinaMu) Vol 2 (2020): Simposium Nasional Multidisiplin (SinaMu)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (597.28 KB) | DOI: 10.31000/sinamu.v2i0.3246

Abstract

Relaktasi adalah suatu proses kembalinya menyusui setelah berhentinya menyusui dan kembali menyusui secara ekslusif. ASI mengandung berbagai zat gizi yang penting dan lengkap untuk penuhi kebutuhan nutrisi bayi, oleh karena itu bayi sangat membutuhkan produksi ASI dalam jumlah yang cukup. Berdasarkan Profil Dinas Kesehatan Jawa Barat tahun 2018 Tingkat pemberian Asi Eksklusif di Provinsi Jawa Barat hanya 53%, Cakupan ini masih sangat jauh dari target nasional yaitu 80%. Pemahaman Ibu postpartum mengenai kecukupan produksi ASI dengan cara pijat oksitosin dan aromaterapi lavender masih sangat terbatas. Hasil survei awal didapatkan bahwa pada Ibu yang memiliki Produksi ASI yang kurang, ibu langsung memberikan susu formula kepada bayi nya tanpa melakukan upaya untuk meningkatkan produksi ASI. Salah satu faktor penyebab adalah kurangnyainformasi dari tenaga kesehatan. Intervensi edukasi diberikan kepada 22 responden,dengan metode aktif dan participatory learning, menghasilkan peningkatan nilaipengetahuan pada score minimum dan maksimum responden sebelum dan sesudahdilakukan edukasi.Kata Kunci: ASI, Relaktasi, Pijat oksitosin, Aromaterapi lavender