Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Bina Cipta Husada: Jurnal Kesehatan dan Science

Profil Penduduk Terkonfirmasi Positif COVID-19 dan Meninggal di Desa Patikraja Kabupaten Banyumas Muhammad Fuad Al Khafiz
Jurnal Bina Cipta Husada Vol 18 No 1 (2022): Jurnal Bina Cipta Husada
Publisher : STIKes Bina Cipta Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (234.762 KB)

Abstract

Jumlah kasus terkonfirmasi COVID-19 yang fruktuatif, termasuk di Desa Patikraja, Banyumas, membuat pemerintah desa hingga daerah mendesain beberapa peraturan, langkah, hingga kebijakan yang disesuaikan dengan kondisi era COVID-19 sekarang ini. Profil COVID-19 penduduk ini dibutuhkan untuk menentukan pola dan level penyakit ini di Banyumas, khususnya desa Patikraja. Jurnal ini dibuat untuk memperlihatkan profil penduduk terkonfirmasi COVID-19 dan meninggal di desa Patikraja. Studi deskripsi retrospektif dipilih dengan menyusun dan mengoleksi data penduduk terkonfirmasi COVID[1]19 dan meninggal dari bulam januari – juli 2021. Jumlah kasus terkonfirmasi COVID-19 sebanyak 109 kasus dimana 97,25% sembuh dan 2,75% meninggal di desa Patikraja. Sebanyak 55,05% terkonfirmasi pada wanita dan laki-laki 44,95%. Kasus terkonfirmasi COVID-19 ditemukan di semua kelompok masyarakat dengan berbagai kelompok umur. Profil penduduk terkonfirmasi COVID-19 di desa Patikraja adalah lebih banyak perempuan, dengan kelompok umur > 65 tahun (manula) dan kebanyakan melakukan karantina secara mandiri.