Koperasi simpan pinjam adalah koperasi yang menjalankan usaha simpan pinjam sebagai satu-satunya usaha yang dilaksanakan secara konvensional atau syariah. Koperasi simpan pinjam menyediakan pinjam uang kepada anggota sebagai peminjam berdasarkan perjanjian, yang mewajibkan peminjam untuk melunasi dalam jangka waktu tertentu dan membayar jasa. Koperasi Kelurahan Duren Sawit merupakan koperasi simpan pinjam yang memberikan kredit kepada nasabah di wilayah Kelurahan Duren Sawit, keberadaan Koperasi Simpan Pinjam saat ini dirasakan sangat membantu masyarakat terutama yang menjadi anggotanya. Koperasi berhubungan erat dengan UMKM, di mana koperasi mempunyai peran yang sangat penting dalam mengembangkan perekonomian masyarakat. Dengan adanya koperasi simpan pinjam masyarakat yang membutuhkan pinjaman uang untuk modal dapat terbantu, oleh karena itu banyaknya masyarakat yang hanya meminjam saja, tidak untuk menyimpan uang, untuk meningkatkan pelayanan pada Koperasi Simpan Pinjam Kelurahan Duren Sawit menjadi lebih baik maka dibutuhkan suatu penanganan dan pengolahan data yang lebih baik. Maka dari itu peneliti mencoba membuat sebuah aplikasi sebagai solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Aplikasi yang diterapkan berbasiskan web dengan bahasa pemrograman php dan codeigniter, karena dengan menggunakan software ini, peneliti berharap aplikasi yang diterapkan akan menjadi lebih efektif dibandingkan dengan sistem yang lama. Tujuan penelitian ini adalah memudahkan anggota koperasi dalam proses pembayaran, agar pembayaran mudah, cepat, dan akurat. Untuk mendapatkan data yang sesuai dengan penelitian ini, peneliti melakukan metode penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan.