Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Orang Tua dalam Penanaman Pendidikan Karakter Anak Usia Dini Secara Nonformal Lista Sugiyana; Hayani Wulandari
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i2.9835

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Bagaimana peran orang tua dalam penanaman karakter anak secara nonformal? 2) Apakah peran orang tua dalam menanamkan pendidikan karakter anak sudah baik?. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan rancangan penelitian kuantitatif. Sumber penelitian dikumpulkan dari jurnal yang berkaitan dengan peran orang tua dalam penanaman pendidikan karakter anak usia dini. Teknik pengumpulan data penelitian ini melalui kuesioner dengan menyebar google form secara online dan disebarkan kepada orang tua. Teknik Analisis data yang digunakan menggunakan skala Guttman, lalu dihitung persentasenya menggunakan indeks penilaian skala dan di kategorikan ke interval dan representasi. Instrument non-test (Angket/ Kuesioner). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 61,8% orang tua menyetujui tentang pendidikan karakter anak secara nonformal. Dan 38,2% orang tua tidak menyetujui tentang pendidikan karakter anak secara nonformal.