Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Citra Pendidikan

PEMANFAATAN APLIKASI FL STUDIO SEBAGAI MEDIA UNTUK MEMBUAT INSTRUMENT MUSIK PADA MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN MUSIK UNIVERSITAS KATOLIK WIDYA MANDIRA KUPANG Sonyria, Kletus Mamo; Tolan, Stanisla Sanga; Amasanan, Yohanis Devriezen
Jurnal Citra Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal Citra Pendidikan
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jcp.v4i2.3597

Abstract

Fruity Loops Studio merupakan salah satu bentuk media teknologi digital yang bisa digunakan untuk membuat musik. Fruity Loops Studio ini juga dapat digunakan oleh banyak kalangan mulai dari para musisi, guru, dosen, pelajar,maupun masyarakat umum. Dalam kenyataannya, banyak mahasiswa Program Studi Pendidikan Musik,Universitas Katolik Widya Mandira belum mengetahui bahwa aplikasi ini bisa menjadi salah satu media dalam pembuatan musik. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya yang dilakukan dalam memanfaatkan aplikasi FlStudio sebagai media untuk membuat musik bagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Musik Unwira. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil pemanfaatan FlStudio tersebut. Penelitian ini bersifat kualitatif.Metode penelitian yang digunakan adalah tindakan lapangan dan data-data dalam penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode pembelajaran yang peneliti gunakan adalah metode drill & imitasi. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Musik berjumlah 6 orang. Penelitian ini menggunakan 3 tahapan, yaitu tahap awal, tahap inti dan tahap akhir. Hasil dan pembahasan dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemanfaatan aplikasi Fruity Loops Studio mudah digunakan oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Musik Unwira dan efektif sebagai media untuk membuat musik. Hal ini dibuktikan dengan subjek penelitian mampu melakukan pembuatan instrument musik secara mandiri tanpa perlu bantuan tambahan dari peneliti. Subjek penelitian juga melakukan pembuatan instrument musik judul lagu “Indonesia Pusaka” dengan hasil yang sangat baik. Bagi peneliti selanjutnya, hendaknya peneliti selanjutnyad apat menanggapi faktor-faktor apa saja yang dibutuhkan dalam teknologi digital yang dalam kaitannya untuk mengakses media pembuatan musik menggunakan fruity Loops Studio.