Gagal jantung kongestif atau Congestive Heart Failure adalah kondisi klinis progresif yang disebabkan ketidakmampuan jantung memompa darah yang memenuhi kebutuhan metabolisme tubuh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan elevasi kaki 30o pada pasien dengan gagal jantung kongestif di Ruang Intensive Care Unit (ICU) RST Wijayakusuma Purwokerto. Metode penelitian ini menggunakan case study dan subyek berjumlah 1 pasien dengan diagnosa medis Congestive Heart Failure (CHF) dengan metode pendekatan asuhan keperawatan. Hasil penelitian menunjukan terjadi penurunan derajat edema pada kaki pasien setelah dilakukan elevasi kaki 30o. Dapat disimpulkan bahwa penerapan elevasi kaki 30o dapat menurunkan edema kaki pada pasien gagal jantung kongestif.