Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Informatika dan Sistem Informasi

Rancang Bangun Pemeriksaan Lampu Variasi Kendaraan Bermotor Menggunakan Aplikasi Berbasis IoT Yehuda, Paul Julian; Dinata, Yuwono Marta
Jurnal Informatika dan Sistem Informasi Vol. 10 No. 1 (2024): Jurnal Informatika dan Sistem Informasi
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/juisi.v10i1.4696

Abstract

Sistem pemeriksaan lampu variasi otomotif dirancang untuk memberikan kemudahan dalam proses pengecekan lampu-lampu variasi otomotif dengan cara yang lebih efisien dan efektif. Penerapan teknologi IoT (Internet of Things) menjadi landasan utama dalam menjalankan proses pengecekan lampu variasi otomotif. Komponen-komponen inti dalam sistem ini melibatkan sensor voltase, mikrokontroler, dan aplikasi mobile. Sensor voltase bertugas mendeteksi, memonitor, dan mengukur arus listrik dari lampu, kemudian mengirimkan data hasil pemantauan tersebut ke mikrokontroler. Aplikasi mobile digunakan untuk memantau secara real-time sistem pengecekan lampu variasi otomotif. Sistem otomatis ini menawarkan sejumlah keunggulan dibandingkan dengan metode manual dalam pengecekan lampu variasi otomotif. Pertama, sistem ini mampu menjalankan proses pengecekan lampu variasi otomotif secara otomatis. Kedua, sistem ini dapat digunakan baik oleh bengkel maupun pelanggan bengkel. Ketiga, sistem ini menghemat waktu dan tenaga karena tidak memerlukan pengecekan lampu variasi otomotif secara manual. Dengan demikian, implementasi sistem pengecekan lampu variasi otomotif berbasis IoT ini membawa kontribusi signifikan dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses pengecekan lampu otomotif.