Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)

PENGARUH GREEN ECONOMY TERHADAP PENDAPATAN DOMESTIK BRUTO DAN PENDAPATAN PER KAPITA TAHUN 2018-2022 Amelia, Nurusyifa; Azizah, Titin Nur; Evitasari, Putri Ayu; Pandin, Maria Yovita R.
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i3.30333

Abstract

Perkembangan ekonomi berkelanjutan telah menjadi fokus utama bagi banyak negara dalam upaya untuk mengurangi pengaruh negatif terhadap lingkungan dan meningkatkan kesejahteraan sosial. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk menganalisis pengaruh Green Economy terhadap Pendapatan Per Kapita dan Pendapatan Domestik Bruto (PDB). Studi literatur dilakukan untuk mengumpulkan pemahaman yang mendalam tentang hubungan antara Green Economy dengan Penadapatan Domestik Bruto, dan Pendapatan Per Kapita. Hasil analisis literatur menunjukkan bahwa penerapan prinsip-prinsip Green Economy dapat mempunyai pengaruh yang negative signifikan pada pertumbuhan ekonomi suatu negara. Pendekatan ekonomi yang berkelanjutan mendorong inovasi teknologi hijau, investasi dalam sumber daya alam yang terbarukan, dan promosi praktik bisnis yang ramah lingkungan. Penelitian ini menggunakan suatu metode analisis penerapan green economy yang mempengaruhi pertumbuhan pendapatan. Dalam penelitian yang dilakukan oleh ini, peneliti menggunakan metode analisis kuantitatif. Data yang dikumpulkan peneliti adalah sejak tahun 2018 sampai dengan tahun 2022 (5 tahun) dengan menggunakan Smart-PLS sebagai teknik analisis data penelitiannya. Studi tersebut menyimpulkan bahwa penerapan ekonomi hijau berpotensi meningkatkan pendapatan per kapita dan pendapatan domestik bruto dalam rentan waktu yang lama, sambil mempromosikan pembangunan yang berkelanjutan dan melindungi lingkungan hidup untuk generasi mendatang.