Artikel ini bertujuan untuk mengetahui tokoh-tokoh politik etis, implementasi politik etis , perubahan struktur sosial dan ekonomi, kritik terhadap politik etis dan pengaruh politik etis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Sejarah dengan empat tahapan yaitu heuristic, kritik, interpretasi dan historiografi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa tokoh tokoh politik etis. Adapun implementasi politik adalah irigasi, edukasi dan transmigrasi. Penerapan politik etis menyebabkan perubahan ekonomi dan perubahan sosial. Politik etis berpengaruh terhadap kebijakan Pendidikan dan Pembangunan infrastruktur dan menumbuhkan kesadaran nasional. Meskipun kebijakan politik etis tidak sepenuhnya menghapus eksploitasi, namun berhasil meningkatkan pendidikan dan kesadaran politik di kalangan pribumi, yang pada akhirnya mendorong perjuangan menuju kemerdekaan.