Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

STRATEGI HIBAH AIR MINUM PERKOTAAN MENGGUNAKAN ANALISIS SWOT DAN BMC DI KABUPATEN KUTAI TIMUR Cahyaningsih, Sekar; Arianti, Anggi Eka Putri; Penangsang, Bagas Abirawa; Haqi, Falih Sultan; Hariastuti, Ni Luh Putu
Nusantara of Engineering (NOE) Vol 7 No 2 (2024): Volume 7 Nomor 2 - 2024
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/noe.v7i02.22919

Abstract

Perumda Air Minum Tirta Tuah Benua adalah bagian dari Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) milik Pemerintah Kabupaten Kutai Timur. Salah satu program pemerintah yaitu program hibah air minum perkotaan untuk meningkatkan akses pada layanan persediaan air bersih rumah tangga, khususnya untuk rumah tangga berpenghasilan rendah. Pemerintah Kabupaten Kutai Timur berupaya mengatasi permasalahan yang dihadapi bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) untuk mendapatkan akses air bersih dari PERUMDA Air Minum akibat biaya pemasangan sambungan baru yang tidak terjangkau. Melihat peminat pelanggan kategori MBR yang tinggi, Perusahaan perlu merencanakan strategi untuk terus berkembang dan mendapat kepercayaan yang penuh dari para pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi penyediaan hibah air minum perkotaan secara kontinuitas dengan menggunakan analisis SWOT dan BMC dengan teknik analisis data deskriptif kualitatif dan juga deskriptif kuantitatif. Analisis SWOT menunjukkan perusahaan berada di kuadran I yang artinya perusahaan harus menggunakan strategi expansion (S-O), dan dalam menerapkan Strategi S-O terdapat penambahan 3 elemen pada bagian dalam BMC (Business Model Canvas), yaitu Key Partner, Key Resources, dan Channel.
ANALISIS STRATEGI BISNIS AIR MINUM DALAM KEMASAN DENGAN PENDEKATAN METODE PORTER’S FIVE FORCES DAN RIS3 : ANALISIS STRATEGI BISNIS AIR MINUM DALAM KEMASAN DENGAN PENDEKATAN METODE PORTER’S FIVE FORCES DAN RIS3 Cahyaningsih, Sekar; Prabowo, Rony
Nusantara of Engineering (NOE) Vol 8 No 01 (2025): Volume 8 Number 1 - 2025
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/noe.v8i01.24630

Abstract

Perumda Air Minum Tirta Tuah Benua mulai merambah industri Air Minum Dalam Kemasan (AMDK), dimana AMDK merupakan sektor strategis dengan tingkat persaingan yang dinamis. Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi bisnis yang robust bagi Perumda Air Minum Tirta Tuah Benua di Kabupaten Kutai Timur melalui integrasi analisis porter’s five forces dan RIS3 (Regional and Innovation Strategies for Smart Specialization). Metode porter’s five forces digunakan untuk mengidentifikasi tingkat persaingan dalam industri, sementara RIS3 mengeksplorasi potensi keunggulan inovasi berbasis regional. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan metode porter’s five forces dengan lima faktor persaingan didapatkan tingkat persaingan sedang pada industri AMDK di Kabupaten Kutai Timur, sedangkan analisis dengan menggunakan metode RIS3 memberikan peluang yang cukup tinggi untuk diterapkan. Integrasi kedua metode ini menghasilkan strategi bisnis yang mencakup pemanfaatan keunggulan lokal untuk menciptakan narasi "produk lokal untuk masyarakat lokal", inovasi produk seperti kemasan biodegradable dan varian air bervitamin, serta program keberlanjutan melalui daur ulang dan sertifikasi ramah lingkungan. Strategi ini diperkuat dengan kolaborasi bersama komunitas lokal dan lembaga kesehatan untuk meningkatkan kepercayaan konsumen.