Rosyid, Darul Ridho Al
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (JP2M)

Kreativitas dharma wanita melalui ecoprint teknik pounding Dewi, Diana Setia; Rosyid, Darul Ridho Al; Andriani, Finna Dwi
Jurnal Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (JP2M) Vol. 6 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33474/jp2m.v6i1.22587

Abstract

SMK Negeri 3 Tuban adalah salah satu sekolah menengah kejuruan yang ada di Kabupaten Tuban. Sekolah tersebut terletak di Barat Kabupaten Tuban. Program-program kerja yang ada di SMK Negeri 3 Tuban sangat beragam salah satunya adalah adanya perhimpunan Dharma Wanita Persatuan. Tujuan utama adanya himpunan tersebut untuk meningkatkan kualitas sumber daya keluarga pegawai negeri sipil untuk mencapai kesejahteraan nasional dan mengayomi para istri pegawai negeri sipil khususnya yang ada diruang lingkup SMK Negeri 3 Tuban. Dharma wanita SMK Negeri 3 Tuban setiap bulan melakukan kegiatan untuk meningkatkan kualitas sumber daya keluarga PNS, hal tersebut sesuai dengan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Kegiatan yang diadakan tersebut adalah pelatihan ecoprint. Metode yang digunakan adalah pelatihan dan pendampingan. Pendekatan yang digunakan selama pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat menggunakan pendekatan service learning Berbagai macam metode yang dapat digunakan untuk memproduksi ecoprint salah satunya yaitu teknik pounding. Ecoprint adalah seni kreatif yang menggunakan bahan-bahan alami untuk mencetak motif pada kain. Teknik pounding merupakan teknik pembuatan motif pada kain yang paling sederhana, karena pembuatannya hanya dengan memukulkan palu atau batu ke atas daun atau bunga yang sudah ditata pada kain.  Diharapkan pelatihan ecoprint teknik pounding tersebut dapat menambah skill para ibu dharma wanita dan menjadi ladang untuk berwirausaha untuk menambah ekonomi rumah tangga.