Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : ILKOMNIKA: Journal of Computer Science and Applied Informatics

Impelementasi Aplikasi Pembayaran Tagihan Pelanggan IBM-Net Berbasis Mobile Menggunakan Metode Research and Development Arifin, Naufal Hafizh; Ardiani, Farida
ILKOMNIKA Vol 6 No 3 (2024): Volume 6, Nomor 3, Desember 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28926/ilkomnika.v6i3.686

Abstract

Seiring dengan kemajuan ekonomi dan kebutuhan akan akses informasi layanan internet telah menjadi kebutuhan pokok, IBM-Net menawarkan layanan internet berbasis dedicated dan LAN yang memudahkan pelanggan untuk melakakukan proses installasi Wi-Fi. Saat ini proses administrasi pembayaran tagihan di IBM-Net masih menggunakan cara manual dengan tim penarikan bulanan yang mendatangi pelanggan secara door to door sehingga membuat terhambatnya proses administrasi dan transaksi pembayaran di IBM-Net yang memakan waktu cukup lama. Untuk memangkas proses dan mempersingkat waktu, diperlukan aplikasi pembayaran tagihan pelanggan yang efisien dengan memanfaatkan teknologi yang dapat diakses dengan mudah oleh pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan aplikasi pembayaran tagihan pelanggan IBM-Net dengan menggunakan metode Rapid Application Development (RAD). Tahapan RAD yang meliputi analisis kebutuhan, desain sistem, pengembangan, dan implementasi akan menghasilkan aplikasi yang memungkinkan pelanggan untuk melakukan pembayaran tagihan dimana saja dan kapan saja. Diharapkan aplikasi ini dapat mempercepat proses pembayaran, mengurangi keterlambatan transaksi dan menyederhanakan administrasi pembayaran bagi pengelola IBM-Net.