Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Kelola : Jurnal Ilmu Sosial

MENGGERAKAN MITIGASI BENCANA BERBASIS MASYARAKAT: BELAJAR DARI PRAKSIS PROGRAM CSR KAMPUNG SAFETY Utari, Maya Desvita
Jurnal Kelola: Jurnal Ilmu Sosial Vol 7 No 2 (2024): KELOLA: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : Globalwriting Academica Consulting & Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54783/jk.v7i2.1074

Abstract

Sejak abad ketujuh belas perdebatan mengenai bencana bukan sebagai fenomena alamiah melainkan non-alamiah telah bergulir hingga saat ini. Pandangan tersebut sangat berpengaruh secara literal dan praksis dalam penanganan bencana dan penanganan rekonstruksi pasca-bencana. Dengan menempatkan pandangan yang sama di mana bencana diartikan sebagai fenomena non-alamiah, studi kasus ini menyoroti pembelajaran berharga dari praksis mitigasi bencana yang dilakukan oleh Kelompok Siaga Bencana dalam Program Kampung Safety di Kelurahan Tugu Selatan, Jakarta Utara. Program tersebut diimplementasikan oleh warga Tugu Selatan bersama dengan mitra utama yakni PT Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Jakarta. Hasil dari studi kasus ini menunjukkan, pertama, warga Tugu Selatan telah memiliki pandangan bahwa serangkaian bencana seperti banjir, kebakaran, gempa bumi, tsunami, hingga krisis pangan bukan semata fenomena alamiah. Sebab, serangkaian bencana tersebut selain kedatangannya sering diperparah oleh campur tangan manusia, namun juga bencana tersebut berdampak langsung pada kehidupan manusia. Kedua, untuk mengurai persoalan bencana tersebut masyarakat Tugu Selatan secara aktif terlibat dalam berbagai kegiatan kesiapsiagaan bencana dalam payung program Kampung Safety. Ketiga, berbagai kegiatan dalam program tersebut seperti pelatihan dan simulasi bencana, Warung Siap Siaga, Dapur Darurat, serta vertical urban farming yang berkaitan satu sama lain tersebut mencerminkan penanganan bencana yang lebih demokratis dan bottom-up. Selain berbagai kegiatan tersebut memungkinkan masyarakat dapat mengelola lingkungannya, namun juga proses implementasi kegiatan tersebut mencirikan penanganan bencana dari masyarakat dan untuk masyarakat itu sendiri.
PENGUKURAN PROYEKSI DAMPAK PROGRAM CSR BERBASIS METODE SOCIAL RETURN ON INVESTMENT: STUDI KASUS FORECAST SROI PADA PROGRAM BUNDA KOJA PT. PERTAMINA PATRA NIAGA INTEGRATED TERMINAL JAKARTA Utari, Maya Desvita; Hamdir, Arsy Adziem Wal; Wulandari, Tri Astuti
Jurnal Kelola: Jurnal Ilmu Sosial Vol 6 No 2 (2023): Jurnal Kelola: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : Globalwriting Academica Consulting & Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54783/jk.v6i2.734

Abstract

PT Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Jakarta menginisiasi program pemberdayaan masyarakat pada ibu-ibu kelompok rentan di Kecamatan Koja yang bertajuk Bunda Koja. Tujuan pelaksanan Program Bunda Koja adalah untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui inovasi kreasi olahan makanan dengan memberdayakan ibu-ibu yang tergolong sebagai kelompok rentan di wilayah Ring 1 PT. Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Jakarta. Artikel ini berusaha untuk menganalisis dampak dari Program Bunda Koja terhadap para penerima manfaat yang terlibat dengan menggunakan metode SROI dengan pendekatan forecast. Hasil penelitian menyebutkan bahwa analisis dampak secara forecast dengan metode SROI pada program Bunda Koja ini menghasilkan nilai 1,51. Hasil tersebut dapat diinterpretasikan bahwa setiap Rp 1,- investasi pada kegiatan Bunda Koja berpotensi menghasilkan dampak sosial sebesar Rp 1,51,-. Dengan nilai SROI yang secara proyektif telah dikalkulasi senilai 1:1,51, Program Bunda Koja pada rentang tahun 2022-2026 diproyeksikan dapat menciptakan dampak yang melampaui nilai investasi sosial yang disalurkan pada tahun 2022. Berdasarkan perhitungan proyektif tersebut, Program Bunda Koja dapat dianggap layak untuk dilanjutkan.