Furkan
Unknown Affiliation

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA

Pengaruh Latihan Kelincahan terhadap Keterampilan Menggiring Bola dalam Permainan Sepak Bola Samsudin; Furkan
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 7 No. 1 (2017): JURNAL PENDIDIKANOLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v7i1.131

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Apakah ada pengaruh latihan kelincahan terhadap keterampilan menggiring bola dalam permainan sepak bola pada siswa putra kelas atas SDN 03 Kota Bima”. Variabel dalam penelitian ini adalah kelincahan sebagai variabel bebas dan menggiring bola sebagai variabel terikat. Penelitian ini merupakan metode penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu siswa putra kelas atas SDN 03 Kota Bima yang berjumlah 53 orang siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes keterampilan menggiring bola dalam permainan sepak bola. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan analisis statistik dengan rumus korelasi product moment. Dari hasil perhitungan ternyata menunjukkan bahwa nilai r hitung yang diperoleh dalam penelitian ini adalah lebih besar dari nilai r tabel. Maka kesimpulan dari penelitian ini “Ada pengaruh latihan kelincahan terhadap keterampilan menggiring bola dalam permainan sepak bola pada siswa putra kelas atas SDN 03 Kota Bima”.
Studi Keadaan Sarana dan Prasarana Penunjang Aktifitas Pendidikan Jasmani Olahraga Sekolah Dasar Negeri 02 Kota Bima Tahun 2017/2018 Furkan; Shutan Arie Shandi
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 8 No. 1 (2018): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v8i1.144

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keadaan sarana dan prasarana pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan Sekolah Dasar Negeri 02 Kota Bima Tahun 2017/2018. Yang menjadi sampel penelitian ini adalah guru penjaskesrek SDN 02 Kota Bima. Adapun data yang diambil adalah data tentang keadaan sarana/prasarana untuk ketiga cabang olahraga untuk ketiga cabang attletik, cabang senam dan cabang permainan serta ditambah dengan keadaan lapangan olahraga/tempat bermain siswa. Setelah data didapat kemudian dianalisis atau diolah untuk dibandingkan dengan standar sarana olahraga dengan menggunakan barometer Permendiknas No.24 Tahun 2007 untuk menentukan berapakah kekurangan sarana/prasarana yang ada di SDN 02 Kota Bima Tahun 2017/2018. Hasil penelitian menunjukan bahwa kondisi lapangan olah raga/tempat bermain yang ada adalah 61,68% atau masih kekurangan luas rata-rata 31,38% dari standar, sehingga kondisi lapangan olahraga/tempat bermain dalam kategori baik. Sedangkan untuk kondisi ketiga cabang olahraga atletik, senam dan permainan adalah hanya 31,19% artinya masih kekurangan rata-rata 68,81%, sehingga kondisi sarana/prasarana ketiga cabang alahraga (atletik, senam, permainan) dalam kategori kurang. Untuk memenuhi kekurangan sarana dan prasarana pengajaran pendidikan jasmani Sekolah Dasar Negeri 02 Kota Bima Tahun 2017/2018 sangat tergantung pada kemanpuan dari sekolah tersebut serta adanya bantuan dari pemerintah.
Pengaruh Latihan Warnes terhadap Prestasi Lari Sprint 100 Meter pada Club Atletik Kuda Terbang Kota Bima Samsudin; Furkan
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 8 No. 2 (2018): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v8i2.148

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh latihan warnes terhadap prestasi lari sprint 100 meter pada club atletik kuda terbang kota bima. Metode dan Jenis yang digunakan dalam penelitian ini adalah One Group Experiment atau yang disebut juga dengan Teatment By Subjects Design. Dari hasil analisis data dengan menggunakan teknik statistik inferensial (t test), diperoleh nilai hitung r-Hitung sebesar 0,673 sedangkan besarnya nilai r-Tabel dengan jumlah sampel 27 pada tarap Signifikansi 5% adalah 0,345. Berdasarkan hasil analisis data tersebut disimpulkan bahwa ” Ada pengaruh antara latihan warnes terhadap prestasi lari sprint 100 meter.