Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penguatan Implementasi Kurikulum Merdeka dan Pemanfaatan Teknologi dalam Pembelajaran Jatmiko, Jatmiko; Handayani , Aprilia Dwi; Darsono, Darsono; Widodo , Suryo; Katminingsih , Yuni; Septiarani , Dike; Kristianti , Lina
Dedikasi Nusantara: Jurnal Pengabdian Masyarakat Pendidikan Dasar Vol 4 No 2 (2024): Desember
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/dedikasi.v4i2.24858

Abstract

SDN Ngadirejo Trisula 1 di Kabupaten Kediri memiliki potensi besar dalam meningkatkan kualitas pendidikan, namun menghadapi tantangan dalam implementasi Kurikulum Merdeka dan pemanfaatan teknologi. Program penguatan ini bertujuan untuk memberikan solusi praktis melalui pelatihan dan pendampingan bagi guru kelas disana. Kegiatan difokuskan pada peningkatan pemahaman Kurikulum Merdeka, dan optimalisasi pemanfaatan teknologi. Pelatihan ini berhasil membekali guru dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan, serta menumbuhkan motivasi dan kepercayaan diri dalam menghadapi tantangan implementasi Kurikulum Merdeka dan integrasi teknologi dalam pembelajaran. Program ini direkomendasikan untuk terus dikembangkan dengan pengayaan materi, peningkatan interaksi, dan penyediaan fasilitas memadai demi keberlanjutan peningkatan kualitas pembelajaran