Tujuan penelitian ini untuk menyelidiki bagaimana kekuatan otot tungkai, koordinasi mata dan kaki pada akurasi shooting futsal pada siswa ekstrakurikuler MTs Negeri 1 Padang Sidempuan. Metode Penelitian ini menggunakan jenis korelasi yang membandingkan hasil pengukuran dua variabel yang berbeda untuk menentukan seberapa erat hubungannya. Metode pengumpulan data menggunakan uji coba, sampel riset ini yaitu siswa ekstrakurikuler yang berjumlah 25 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa. Nilai korelasi dihitung sebagai bagian dari metode analisa data yang digunakan. Berdasarkan analisis data dan diskusi, penulis menemukan bahwa 1) Kekuatan otot tungkai berkorelasi dengan akurasi shooting futsal dengan nilai rhitung = 0.630 dan nilai rtabel = 0.396; 2) Koordinasi mata-kaki berkorelasi dengan akurasi shooting futsal pada siswa dengan nilai rhitung = 0.537 dan nilai rtabel = 0.396; 3) Siswa menunjukkan hubungan antara kekuatan otot tungkai dan koordinasi mata dan kaki dengan akurasi bermain futsal. Nilai rhitung = 0.660 dan rtabel = 0.396 menunjukkan bahwa nilai korelasi kuat berada di antara 0,60-0,799. Kesimpulan nya bahwa terdapat hubungan power otot tungkai terhadap akurasi shooting futsal pada siswa