Abstrak: Feminisme: Investigasi Problematika Tokoh Perempuan dalam Novel “Thank You Salma” Karya Erisca Febriani. Tujuan peneliti meneliti penelitian ini adalah untuk mengkaji kajian feminisme yang banyak terjadi, serta mengajak untuk lebih mendalami dan memahami feminisme dalam Novel Thank You Salma. Investigasi adalah proses penyelidikan yang sistematis. Problematika diartikan masalah saling berkaitan dan kompleks. Sastra adalah karya imajinatif manusia menggunakan bahasa indah. Novel adalah karya sastra prosa panjang dan kompleks, biasanya menceritakan cerita fiksi dengan alur yang rumit dan isinya lebih dalam. Peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data ini dari membaca, mencatat, menganalisis isi dalam novel.