Analisis kluster merupakan salah satu teknik multi-variat yang bertujuan mengelompokkan objek-objek yang memiliki kesamaan karakteristik. Permasalahan yang terjadi pada kasus nyata sering kali memiliki informasi dengan data numerik dan kategorik. Oleh karena itu, perlu adanya penge-lompokan menggunakan data numerik dan kategorik untuk memberikan lebih banyak informasi dan pemahaman yang le-bih baik, yaitu metode Ensemble ROCK dan Hierarki Agglo-merative. Metode ini digunakan untuk mengetahui karakteris-tik wilayah dengan mengelompokkan desa PTSL di Provinsi Jawa Timur. Hal ini dilakukan sebagai bahan acuan untuk me-laksanakan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) melalui Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Hasil penelitian menunjuk-kan desa PTSL di Provinsi Jawa Timur terbagi atas 4 kelom-pok berdasarkan final cluster. Karakteristik program PTSL di Provinsi Jawa Timur terdiri atas 4 kelompok, yaitu 193 di kelompok 1, 90 desa di kelompok 2, 13 desa di kelompok 3, dan 4 desa di kelompok 4. Kriteria kebaikan yang didapatkan dari pengelompokan final cluster memiliki sifat homogenitas tinggi dalam kelompok dan heterogenitas tinggi antar kelompok.