Desa Labuhan Haji memiliki potensi besar dalam produksi pilus rumput laut, namun masih terdapat kendala terkait standar pengemasan dan pelabelan yang dapat mempengaruhi keamanan pangan dan penerimaan pasar. Kegiatan KKN-PMD Universitas Mataram ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para produsen lokal mengenai teknik pengemasan dan pelabelan yang sesuai dengan standar kesehatan dan regulasi yang berlaku. Melalui pendekatan partisipatif yang mencakup pelatihan, demonstrasi, dan diskusi kelompok, para produsen diperkenalkan dengan praktik terbaik dalam pengemasan dan pelabelan, serta pentingnya informasi yang jelas dan akurat pada label produk. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan kesadaran para peserta mengenai pentingnya pengemasan dan pelabelan yang tepat untuk menjaga keamanan dan meningkatkan kualitas produk. sosialisasi pengemasan dan pelabelan yang efektif dapat berkontribusi pada peningkatan daya saing produk pilus rumput laut dari Desa Labuhan Haji di pasar lokal maupun global.