Memiliki tubuh yang ideal sesuai dengan standar tubuh yang ditetapkan tentunya menjadi impian semua perempuan. Namun terkadang cara dalam menempuh standar tersebut terbilang ekstrem sehingga menyebabkan kecenderungan gangguan makan salah satunya seperti anorexia nervosa. Tujuan literatur review ni adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kecenderungan anorexia nervosa. Metode literatur review yang digunakan adalah kajian literatur jurnal yang dikumpulkan melalui google schoolar. Kata kunci yang digunakan yaitu “anorexia nervosaâ€, “kecenderungan anorexia nervosaâ€, “faktor-faktor kecenderungan anorexia nervosaâ€. Berdasarkan kajian yang dilakukan, ditemukan faktor-faktor yang mempengaruhi kecenderungan anorexia nervosa yaitu dibedakan menjadi dua jenis, faktor internal terdiri atas kepercayaan diri, psikologis, dan penerimaan diri (self-acceptance). Faktor eksternal terdiri atas teman sebaya, hereditas dan lingkungan. Tulisan ini diharapkan dapat membantu dalam mengedukasi perempuan agar dapat mengetahui gangguan anorexia nervosa dan faktor-faktor yang mempengaruhi kecenderungan anorexia nervosa.