Pada tahun 2017 di Indonesia, jumlah pengguna web mencapai 143,26 juta jiwa atau setara dengan 54,68% dari jumlah penduduk Indonesia (APJII, 2017). Pertumbuhan jumlah pengguna web ini yang mendorong terciptanya persaingan bagi para pelaku bisnis untuk dapat memenangkan persaingan pasar, terutama pada bidang e- commerce.Pengadaan barang dan jasa merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk memperoleh barang atau jasa yang dibutuhkan oleh suatu organisasi, seperti instansi pemerintah, BUMN, atau perusahaan swasta. User Experience (UX) atau Pengalaman Pengguna mengacu pada pengalaman yang didapatkan oleh pengguna saat berinteraksi dengan suatu produk, baik itu produk fisik seperti perangkat elektronik, ataupun produk digital seperti website atau aplikasi.(Datya Baventa dkk., 2022) UX menjadi semakin penting di era digital ini, di mana banyak orang berinteraksi dengan berbagai produk digital setiap harinya. Salah satu faktor kunci keberhasilan suatu produk perangkat lunak adalah fokus pada kebutuhan dan emosi pengguna saat berinteraksi dengan user experience (UX) yang sangat penting untuk mengeksplorasi dan memenuhi kebutuhan pengembangan produk yang berpusat pada pengguna (manusia), sehingga UX harus dipertimbangkan pada tahap awal pengembangan produk. Setiap aplikasi yang dibuat pasti memiliki kelebihan dan kekurangan dalam penggunaannya, pada aplikasi e- purchasing yang disediakan olek pihak LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah) kali ini memiliki beberapa kelebihan yang dapat dinikmati oleh pengguna.