Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji secara empiris tentang Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak, Sosialisasi Perpajakan, Pengetahuan Perpajakan, dan kualitas Pelayanan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak yang terdaftar di KPP Pratama Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak yang terdapat di Kota Yogyakarta. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode Random sampling merupakan teknik yang paling sederhana (simple), dengan jumlah sampel sebanyak 81 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dan kuesioner. Sampel yang diambil secara acak, tanpa memperhatikan strata yan ada. Teknik analisis data menggunakan uji instrument yang terdiri dari uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi kalsik (uji normalitas, uji multikoliniearitas dan uji heterokedastisitas), uji hipotesis yang terdiri dari uji regresi linier berganda, uji t, dan uji f dalam satu populasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengaruh kesadaran wajib pajak, sosialisasi perpajakan, pengetahuan perpajakan, dan kualitas pelayanan terhadap kepatuhan wajib pajak sangat berpengaruh secara positif dan signifikan, baik secara parsial maupun secara simultan terhadap kepatuhan wajib pajak di kota Jogyakarta.