Perumahan merupakan masalah yang dihadapi oleh beberapa negara berkembang termasuk Indonesia. Untuk mengatasi hal tersebut pemerintah mengeluarkan kebijakan program Tabungan Perumahan Rakyat (TAPERA) yang ternyata mendapat banyak opini dari berbagai pihak. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis sentiment opini publik terkait program TAPERA, serta menganalisis mentions dan reach yang populer dalam rentang waktu 20 Mei – 10 Juni 2024 di berbagai media dengan menggunakan tools Brand24 yang mampu mengakses banyak data dari berbagai platfrom media di Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode netnografi. Penelitian ini termasuk dalam studi opini publik, yang akan terus berkembang seiring dengan perubahan kebijakan dan waktu yang diperlukan dalam membentuk opini. Penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa sentimen terhadap kebijakan TAPERA didominasi oleh sentimen negatif. Media berita dengan aktivitas terbanyak mengenai opini program TAPERA. Hasil penemuan diharapkan mampu menjadi bahan evaluasi pemerintah terkait kebijakan program Tabungan Perumahan Rakyat dan sosialisasi program agar lebih baik.