Rendi, Rendi Pandra Kris Hermawan
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal Creative Economics and Trading Halal Ecosystem

Peran istri, Nafkah keluarga, Pe Sinergi Perempuan sebagai Motor Ekonomi Kreatif Halal: Dukungan Istri Terhadap Suami dalam Perspektif Ekonomi Islam Rendi, Rendi Pandra Kris Hermawan
Journal Creative Economics and Trading Halal Ecosystem Vol. 3 No. 02 (2025): Journal CETHE November 2025 [in Progress]
Publisher : GERASI INSAN NUSANTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran istri dalam mendukung suami mencari nafkah bagi keluarga ditinjau dari perspektif Ekonomi Islam, dengan studi kasus pada pedagang di Pasar Kutorejo – Kertosono, Nganjuk. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi yang melibatkan istri-istri yang bekerja sebagai pedagang pasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran istri dalam mencari nafkah didorong oleh beberapa faktor, antara lain keterbatasan penghasilan suami, meningkatnya kebutuhan ekonomi keluarga, ketersediaan waktu dan peluang, serta adanya dukungan dari suami. Bentuk kontribusi yang diberikan para istri antara lain berdagang sayuran, produk makanan, dan kebutuhan rumah tangga, yang secara signifikan menambah pendapatan keluarga. Dalam perspektif Ekonomi Islam, peran istri dalam membantu suami mencari nafkah diperbolehkan selama pekerjaan yang dilakukan halal, mendapatkan izin dari suami, serta tidak melalaikan tugas utama sebagai istri dan ibu. Dengan demikian, peran ganda istri tidak hanya memberikan manfaat ekonomi bagi keluarga, tetapi juga selaras dengan nilai tanggung jawab, kerja sama, dan keadilan dalam Ekonomi Islam