Jurnal Administrasi dan Manajemen
Vol 7, No 2 (2017): Jurnal Administrasi dan Manajemen

STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA SAMPAH AN - ORGANIK DI BANK SAMPAH CAHAYA CIRACAS

Nurul Aini (Universitas Respati Indonesia)
Tony Sugiarso (Universitas Respati Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2017

Abstract

Pengelolaan sampah dan peraturan pemerintah nomor 81 tahun 2012 mengamanatkan perlunya perubahan mendasar pengelolaan sampah dari kumpul–angkut–buang menjadi pengolahan yang bertumpu pada pengurangan sampah dan penanganannya. Tujuan penelitian ini dilakukan Pada Bank Sampah Cahaya Ciracas, adalah untuk mengetahui faktor internal dan faktor eksternal  dan strategi pengembangan usaha Bank Sampah Cahaya Ciracas. Metode penelitian disini adalah metode kualitatif, menggunakan analisis SWOT. Hasil penelitian faktor kekuatan meliputi Produk yang bervariasi, design produk & warna produk yang bervariasi, produkyang beraneka raga,lokasi strategis; kelemahan seperti Bank Sampah Cahaya Ciracas belum berorientasi profit, kurangnya media Promosi, bank Sampah Ciracas belum cukup berkembang di banding bank sampah lain, bahan Baku Kerajianan Sampah Kurang; peluang seperti kebutuhan masyarakat akan kerajian dari Bank Sampah; ancaman meliputi lokasi kompetitor yang  berdekatan, persaingan dengan ritel sejenis. Strategi pengembangan usaha untuk meningkatkan penjualan pada Bank Sampah Cahaya Ciracas antara lain : 1) mempertahankan kualitas produk, pelayanan dan pemasaran langsung, 2) Strategi Pengembangan usaha yang sebaliknya dilakukan Bank Sampah Cahaya Ciracas untuk meningkatkan penjualan antara lain adalah mempertahankan kualitas produk, menjaga hubungan baik antara distributor dan pengecer, menjalin kerjasama dengan berbagai pihak dan memanfaatkan media online dalam mengembangkan usahanya. Kesimpulan strategi pemasaran meningkatkan penjualan pada Bank Sampah Cahaya Ciracas selama ini melalui promosi yang gencar, meningkatkan Pelayanan, dan kerjasama dengan berbagai pihak untuk  memperluas cangkupan pasar.  Saran perlu mengembangkan daya saing, meningkatkan pelayanan , menjaga hubungan baik dengan nasabah, dan mempertahankan kualitas produk serta Wujud nyata yang dilakukan oleh Bank Sampah Cahaya Ciracas dengan memberikan layanan Aplikasi E-Bank Sampah langsung.  Kata Kunci : Strategi  pemasaran, meningkatkan pengembangan penjualan Bank Sampah.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

administrasimanajemen

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Administrasi dan Manajemen (JAM) dengan e-ISSN : 2623-1719 dan p-ISSN : 1693-6876 Published by Universitas Respati Indonesia, Jakarta, Administrasi dan Manajemen is published twice every year, in June and ...