Prologia
Vol 1, No 2 (2017): Prologia

Aktivitas Kegiatan Komunikasi Pemasaran Terpadu di PT. Honestbee International Indonesia Melalui Media Sosial Twitter, Facebook dan Instagram Selama Januari Hingga November 2017

Olivia Margaret (Universitas Tarumanagara)
Heri Budianto (Universitas Tarumanagara)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2018

Abstract

Komunikasi pemasaran terpadu merupakan konsep manajemen yang mengkoordinasikan semua elemen komunikasi untuk mencapai tujuan dan menuju pada proses komunikasi yang lebih efektif dan efisien. Dalam penelitian ini akan membahas penggunaan internet dan media sosial sebagai instrumen komunikasi dalam kegiatan komunikasi pemasaran terpadu dalam mencapai tujuan komunikasi yang diharapkan. Penelitian ini menggunakan teori komunikasi, internet, media sosial dan komunikasi pemasaran terpadu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode wawancara mendalam dengan narasumber dari PT. Honestbee International Indonesia. Penulis mengambil objek penelitian dari PT. Honestbee International Indonesia sebagai perusahaan e-commerce yang menawarkan jasa online grocery shopping. Sedangkan subjek penelitian yang didapatkan dari Manager Digital Marketing PT. Honestbee International Indonesia. Data primer diperoleh peneliti melalui observasi melalui wawancara, sementara data sekunder diperoleh melalui kajian pustaka. Hasil penelitian ini menunjukkan kegiatan komunikasi pemasaran terpadu yang dilakukan oleh PT. Honestbee International Indonesia belum melingkupi seluruh channel dari bentuk komunikasi. Dapat disimpulkan bahwa internet dan media sosial belum sepenuhnya dapat mendukung dalam mencapai tujuan dari kegiatan komunikasi pemasaran terpadu.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

prologia

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Prologia (E-ISSN 2598-0777) is a national journal, which all articles contain student's writing, are published by Faculty of Communication Universitas Tarumanagara. Scientific articles published in Prologia are result from research and scientific studies conduct by Faculty of Communication students ...