Penyakit sinusitis merupakan penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Tidak memandang umur, jenis kelamin, status sosial dan daerah tempat tinggal. Banyak faktor yang bisa menyebabkan penyakit sinusitis, antara lain virus dan bakteri. Pada penelitian ini penulis membangun sebuah sistem pakar yang dapat mendiagnosis penyakit sinusitis dengan menggunakan metode bayes. Dari sample yang dilakukan sebanyak 125 orang, didapatkan persentase penyakit sebanyak 0,42% dan dihasilkan sebuah sistem pakar yang dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mendiagnosa jenis penyakit sinusitis. Kata Kunci: Sinusitis, Sistem Pakar, Diagnosis , Bayes.
Copyrights © 2018