ETNOREFLIKA: Jurnal Sosial dan Budaya
Vol 3 No 1 (2014): Volume 3 Nomor 1, Februari 2014

Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan (Pnpm-Mp) dalam Meningkatkan Kesejahtraan Masyarakat Miskin di Kelurahan Mataiwoi Kecamatan Wua-Wua Kota Kendari

Makmur Kambolong (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2017

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan (PNPM-MP) dalam mening-katkan kesejahteraan masyarakat miskin di Kelurahan Mataiwoi Kecamatan Wua-Wua Kota Kendari. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data diperoleh melalui studi kepustakaan (library study) dan studi lapangan (field study) yaitu dengan observasi, wawancara, dan kuesioner. Kemudian data dianalisis dengan teknik analisis deskriptif kualitatif. PNPM Mandiri Perkotaan di Kelurahan Mataiwoi selama Tahun 2011-2012 terdiri atas 3 bidang, yaitu 1) Bidang Lingkungan, yaitu berupa : pembuatan sumur gali umum, rehab rumah tidak layak huni, dan penimbunan jalan yang hasil mencapai 100 persen terlaksana. 2) Bidang Sosial, yaitu terdiri atas santunan cacat dan yatim piatu, beasiswa, sunatan dan pemberian santunan jompo janda dan duda. Program pada bidang ini berhasil dengan baik karena dukungan dan partisipasi masyarakat. 3) Bidang Ekonomi, yaitu dilaksanakan melalui Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) dengan menyalurkan berbagai kredit mikro untuk kegiatan peningkatan pendapatan dan membiayai pembangunan infrastruktur dalam skala kecil. Kemudian program pemberdayaan di bidang ekonomi dalam bentuk pinjaman dana bergulir dengan tujuan membantu peningkatan daya beli masyarakat atau pendapatan bagi warga miskin. Bentuk usaha yang dilakukan oleh masyarakat miskin dalam bidang ekonomi adalah berupa pedagang ikan keliling, pedagang ikan di pasar, usaha kios, usaha pembuatan kue, dan usaha-usaha lain-nya yang dianggap masih layak menerima bantuan. Kata kunci : implementasi PNPM, kesejahtraan, masyarakat miskin

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

etnoreflika

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

The ETNORELIKA journal is dedicated as a scientific periodical publication which is expected to be an arena for exchanging ideas and thoughts in the field of Anthropology in particular and the social sciences in general. Etnoreflika comes with a mission to build tradition and academic climate for ...