Customer Relationship Management (CRM) telah berkembang menjadi sebuah strategi, proses, dan teknologi untuk memperkuat hubungan perusahaan dengan pelanggannya, melalui customer life-cycle. Tren pada e-bisnis menunjukkan perubahan dari product-centric menjadi customer-centric. Universitas atau perguruan tinggi dapat mengambil keuntungan dari CRM melalui peningkatan proses student-facing. Pada penelitian ini dilakukan identifikasi kebutuhan operasional CRM untuk monitoring Tugas Akhir, dengan mengambil studi kasus di program studi D3 Sistem Informasi Fakultas Vokasi Unair. Identifikasi dilakukan dengan menggunakan model IDIC (Identify, Differentiate, Interact and Customize). Identifikasi kebutuhan merujuk pada konsumen yang ada. Aktor yang diidentifikasi sebagai konsumen sistem monitoring tugas akhir adalah mahasiswa, dosen pembimbing dan koordinator program studi.  Tahap diferensiasi dilakukan pada masing-masing aktor untuk mendapatkan kepentingan dan kebutuhan terhadap informasi yang dihasilkan oleh sistem. Identifikasi kebutuhan fungsional digambarkan dalam sebuah use case diagram. Secara umum kepentingan tiap aktor adalah akses informasi secara langsung ke dalam sistem. Kemudahan dalam mendapatkan informasi akan meningkatkan kepuasan konsumen dalam mendapatkan informasi dan memutuskan strategi yang dipilih untuk memperlancar pengerjaan tugas akhir
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2016