ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengkaji perencanaan pendampingan Community TB-HIV Care terhadap pasien TB-MDR dan mengkaji strategi komunikasi yang dilakukan Community TB-HIV Care dan Pendamping dalam menghadapi Pasien TB-MDR. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Data diperoleh melalui observasi, wawancara mendalam (indepth interview) dan dokumentasi. Penentuan informan dilakukan dengan teknik purposive sampling menurut posisi jabatan dan kedudukan kerja dalam Community TB-HIV Care Aisyiyah Sulawesi Selatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Community TB-HIV Care Aisyiyah dalam melakukan perencanaan pendampingan kepada pasien TB MDR diawali dengan melakukan koordinasi program, melakukan perekrutan pendamping, melaksanakan pelatihan pendampingan pasien, pelaksanaan program pendampingan pasien TB MDR, melakukan monitoring dan evaluasi terhadap program yang telah dilakukan. Selanjutnya Community TB-HIV Care Aisyiyah menerapkan strategi komunikasi persuasif dengan menampilkan kesan pertama yang positif, menaruh empati, membangun kredibilitas, dan memotivasi pasien TB MDR dalam proses pengobatan. Strategi ini bertujuan untuk menciptakan komunikasi yang efektif diantara pendamping pasien (patient supporter) dan pasien TB MDR.
Copyrights © 2018