Jurnal Ergonomi dan K3
Vol 4, No 1 (2019): MARET 2019

Analisa Postur Tubuh Kegiatan Input Data pada PT. ABC

Benedikta Anna Haulian Siboro (Fakultas Teknik, Jurusan Teknik Industri, Universitas Riau Kepulauan)



Article Info

Publish Date
22 May 2019

Abstract

Salah satu aktivitas berulang-ulang yang ada di perusahaan manufacturing adalah proses penginputan data yang dilakukan oleh Production Engineering (PE). Tugas yang dilakukan Production Engineering (PE) tersebut yaitu menganalisa produk yang bermasalah, kemudian menginput data tersebut secara langsung dari server database menggunakan computer serta merelease produk tersebut tanpa harus turun langsung ke area produksi untuk melakukan aktifitas analisa. Masalah yang dihadapi adalah produk yang harusnya ter-release ke area produksi sering terhambat dan cenderung lambat dikarenakan seringnya Production Engineering (PE) yang sering tidak masuk. Dari data kehadiran menunjukkan dalam 3 bulan terakhir sebesar 48 % ketidakhadiran dikarenakan sakit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi resiko musculoskeletal disorders yang dialami oleh operator dan memberikan usulan perbaikan guna mengurangi resiko tersebut. Metode yang digunakan adalah ROSA (Rapid Office Strain Assessment). Hasil penelitian menunjukkan dengan metode ROSA kegiatan penginputan tersebut termasuk dalam level resiko tinggi yaitu 6 dengan ditemukannya sandaran tangan dan punggung pada kursi serta posisi monitor yang tidak ergonomis. Penggunaan sandaran tangan dapat mempengaruhi tingginya keluhan pada bahu dan penggunaan monitor dapat mempengaruhi tingginya keluhan pada leher. Kata kunci: input data, ROSA, resiko musculoskeletal disorders, keluhan

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ergonomik3

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering Public Health

Description

Jurnal Ergonomi dan K3 diterbikan 2 kali setahun, bulan Maret dan September. Topik makalah untuk jurnal Ergonomi dan K3 meliputi namun tidak terbatas pada: antropometri, biomekanika, fisiologi, lingkungan kerja, ergonomi kognitif, ergonomi budaya, keselamatan dan kesehatan ...