JUMAN Tools (Jurnal Manajemen Tools)
Vol 8 No 2 (2017): JURNAL Manajemen Tools

DAMPAK STRATEGI PEMASARAN TERHADAP KEPUTUSAN BERKUNJUNG DAN KEPUASAN WISATAWAN KE BUMI PERKEMAHAN SIBOLANGIT

Miftah El Fikri (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2018

Abstract

Bumi Perkemahan Sibolangit merupakan suatu kawasan/areal perkemahan di daerah pegunungan yang beriklim sejuk dan jauh dari penatnya kota. Bumi Perkemahan Sibolangit dewasa ini semakin sepi jumlah kunjungan karena masalah-masalah yang terjadi di dalam areal perkemahan. Mulai dari keluhan hingga bekurangnya jumlah pengunjung terlihat dari minimnya tenda-tenda di areal perkemahan terutama di akhir pekan dan tidak terawatnya lingkungan bumi perkemahan menjadi dasar penelitian ini dilakukan. Penelitian ini akan melihat penyebab terjadinya penurunan jumlah pengunjung di areal Bumi Perkemahan Sibolangit yang dilihat dari segi pemasaran, khususnya pemasaran pariwisata. Populasi dalam penelitian ini adalah pengunjung yang berwisata di Bumi Perkemahan Sibolangit sebanyak 50 orang dengan menggunakan teknik Accidential Sampling. Teknik analisis data menggunakan Analisis Jalur (Path Analysis) dengan pengujian hipotesis Uji F, Uji T dan Uji Determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari Strategi Promosi, Startegi Fasilitas dan Strategi Lingkungan sangat mempengaruhi Keputusan Berkunjung dan Kepuasan Pengunjung ke Bumi Perkemahan Sibolangit. Pada penelitian ini Strategi Lingkungan yang paling dominan mempengaruhi pengunjung ke Bumi Perkemahan Sibolangit. Sedangkan Strategi Fasilitas yang paling rendah mempengaruhi pengunjung berkunjung ke Bumi Perkemahan Sibolangit.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JUMANT

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Manajemen Tools adalah media publikasi Kajian Konseptual dan praktis berupa Telaah Teoretis maupun hasil-hasil penelitian empiris yang membahas bidang Manajemen. Terbit dua kali dalam setahun setiap bulan Juni dan Desember. Redaksi mengundang para akademisi, peneliti dan praktisi dibidang ...