AGROSCIENCE
Vol 7, No 2 (2017): December

PENGARUH MEDIA PENYIMPANAN BENIH TERHADAP VIABILITAS DAN VIGOR BENIH PADI PANDANWANGI

Widya Sari & M. Fadhil Faisal (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2017

Abstract

Pandanwangi adalah padi khas Cianjur yang berasal dari padi bulu varietas lokal yang merupakan salah satu produk unggulan lokal Kabupaten Cianjur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari berbagai media simpan terhadap viabilitas dan vigor benih padi pandanwangi. Penelitian ini dilakukan di lahan milik Gabungan Kelompok Tani Organik dan Masyarakat Pelestari Padi Pandanwangi Cianjur (MP3C), bulan Oktober sampai bulan Desember 2016. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan x 3 ulangan. Perlakuannya adalah berbagai media penyimpanan benih, yaitu karung goni (M1), karung plastik (M2), kantong plastik (M3), dan alumunium foil (M4). Benih padi disimpan selama dua bulan di dalam media peyimpanan tersebut. Pengujian viabilitas dan vigor dilakukan pada media substrat kertas dan media tanah sawah bekas penanaman padi pandanwangi. Hasil penelitian menunjukkan media simpan alumunium foil (M4) mempunyai berpengaruh nyata terhadap semua parameter uji viabilitas dan vigor benih padi pandanwangi, diikuti oleh media kantong plastik (M3). Sedangkan media karung goni (M1) dan karung plastik (M2) berpengaruh tidak nyata terhadap semua parameter uji viabilitas dan vigor benih padi pandanwangi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

agroscience

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Energy

Description

Jurnal Agroscience (JAGSCI) dahulu bernama Journal of Agroscience adalah media publikasi ilmiah hasil-hasil penelitiandi bidang pertanian yang meliputi teknologi budidaya, sosial-ekonomi pertanian, penyuluhan dan kelembagaan pertanian. Pertama kali diterbitkan pada tahun 2008 dalam edisi cetak ...