Jurnal Matematika UNAND
Vol 8, No 2 (2019)

PEMERINGKATAN HALAMAN WEB PADA MESIN PENCARI INTERNET MENGGUNAKAN RANTAI MARKOV

Danny Irwan (Unknown)
Mahdhivan Syafwan (Unknown)
Monika Rianti Helmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2019

Abstract

Pemeringkatan halaman web didasarkan pada banyaknya jumlah kunjungan ke halaman web tersebut. Namun cara ini tidak efektif dilakukan untuk webgraph dengan skala besar. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, digunakan rantai Markov. Masalah baru muncul ketika suatu webgraph memuat beberapa halaman web yang tidak mempunyai tautan luar ke halaman lainnya, sehingga hasil pemeringkatannya menjadi tidak realistis. Oleh karena itu, teknik dasar yang digunakan mesin pencari internet dalam pemeringkatan halaman web yaitu dengan metode rantai Markov menggunakan faktor redaman. Pada makalah ini dibahas langkah-langkah dalam pemeringkatan halaman web. Sebagai contoh, metode rantai Markov dengan faktor redaman diterapkan pada webgraph yang diperoleh dari EECS Instructional and Electronic Support University of California Berkeley. Dari hasil pemeringkatan diperoleh halaman dengan situs encyclopedia.com memiliki peringkat tertinggi karena berisi rangkuman informasi dari semua cabang ilmu pengetahuan.Kata Kunci: Rantai Markov, Webgraph, Faktor Redaman

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jmua

Publisher

Subject

Computer Science & IT Mathematics

Description

Fokus dan Lingkup dari Jurnal Matematika FMIPA Unand meliputi topik-topik dalam Matematika sebagai berikut : Analisis dan Geometri Aljabar Matematika Terapan Matematika Kombinatorika Statistika dan Teori ...