Teorema pembagian terdapat pada himpunan bilangan bulat Z dan dapat diperluas pada ring polinomial R[X]. Dengan R yang suatu ring komutatif, R[X] = {anXn+an−1Xn−1+· · ·+a1X+a0 | ai ∈ R, n adalah bilangan bulat non-negatif } merupakan himpunan yang memuat semua polinomial atas R dalam variabel tak tentu X. Pada penelitian ini dikaji Teorema pembagian pada ring polinomial R[X] dan bagaimana suatu polinomial pada ring polinomial R[X] terevaluasi di r ∈ R.Kata kunci : ring, polinomial, ring polinomial R[X], evaluasi, homomorfisma.
Copyrights © 2019