Jurnal Muara Ilmu Ekonomi dan Bisnis
Vol 2, No 1 (2018): Jurnal Muara Ilmu Ekonomi dan Bisnis

Faktor-Faktor Internal PenentuPertumbuhan Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010-2014

Mary, Eveline (Unknown)
Ramli, Ishak (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2018

Abstract

Harga saham industri pertambangan pada Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami penurunan drastis sejak tahun 2010, sementara IHSG mengalami peningkatan. Akademisi sering atau sebagian besarmenjadikan growth dan harga saham sebagai objek penelitiannya, dan hasilnya bahwa growth mempengaruhi harga saham.  Penelitian ini bertujuan meneliti faktor-faktor yang mempengaruhi growth dengan sampel 25 perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah profitabilitas, likuiditas, leverage, dan cash flow. Berdasarkan data sampel perusahaan pertambangan dari tahun 2010-2014 penelitian dibagi menjadi 2 periode, yaitu tahun 2010-2011 dan tahun 2012-2014. Perbedaan ini untuk mengantisipasi perubahan standard akuntansi keuangan yang mewajibkan perusahaan emiten menggunakan PSAK konfergensi IFRS sejak 2012. Analisis data menggunakan analisis regresi berganda guna menguji hipotesis faktor-faktor penentu growth: profitabilitas, arus kas, leverage, dan likuiditas terhadap growth pendapatan maupun keuntungan. Hasilnya bahwa pertumbuhan pendapatan dan keuntungan 96%-98% ditentukan oleh profitabilitas, arus kas, leverage dan likuiditas sebelum tahun 2012, namun setelah tahun 2012, profitabilitas, arus kas, leverage dan likuiditas sebagai penentu 32% pertumbuhan pendapatan dan 70% pertumbuhan keuntungan. Profitabilitas positif signifikan mempengaruhi pertumbuhan. Arus Kas signifikan positif  mempengaruhi pertumbuhan (growth). Sementara leverage dan likuiditas cenderung negatif mempengaruhi growth. Kemudian, arus kas sangat mempengaruhi pertumbuhan keuntungan tetapi tidak demikian hal nya untuk pertumbuhan pendapatan. Pertumbuhan industri pertambangan di BEI banyak ditentukan oleh arus kas, sementara pertumbuhan berbanding terbalik dengan penggunaan utang.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jmieb

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Muara diterbitkan dalam rangka mendukung upaya pemerintah Republik Indonesia, khususnya Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi untuk meningkatkan jumlah publikasi ilmiah di tingkat Nasional. Jurnal Muara ini juga dapat menjadi wadah publikasi bagi para mahasiswa (S1, S2 maupun ...