Jurnal Sporta Saintika
Vol 2 No 1 (2017): Jurnal Sporta Saintika Maret

DISIPLIN ATLET DALAM LATIHAN

Tjung Hauw Sin (Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
24 Sep 2018

Abstract

Berhasilnya sebuah proses latihan yang dilakukan merupakan hal paling diharapkan dari setiap latihan dalam berbagai aktivitas, salah satunya adalah aktivitas olahraga yaitu berkaitan lansung dengan fisik. Masalah latihan fisik seringkali dihadapkan pada persoalaan seperti, tidak sesuainya hasil latihan dengan yang diharapkan. Artinya setiap melakukan latihan seringkali dipengaruhi oleh beberapa faktor yang menjadi kendala tidak tercapainya hasil latihan, hal ini berkaitan dengan faktor kedisiplinan seorang atlet dalam berlatih, dimana dalam kehidupan sosial merupakan kehidupan yang penuh dengan nilai –nilai, dimana orang yang memiliki sifat disiplin terlihat dari kesediaan untuk mereaksi dan bertindak terhadap nilai-nilai yang berlaku, yaitu nilai -nilai yang tertuang dalam bentuk: ketentuan, tata tertib, aturan, tatanan hidup, atau kaidah tertentu. Upaya yang dilakukan dalam mencapai latihan yang optimal adalah menanamkan disiplin kepada atlet yang mengikuti latihan, dengan demikian disiplin dalam latihan ini harus dimiliki oleh setiap atlet yang bertujuan untuk mencapai prestasi optimal. Untuk itu faktor disiplin adalah kunci utama dalam mencapai sebuah latihan yang optimal

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

sporta

Publisher

Subject

Humanities Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Sporta Saintika merupakan publikasi ilmiah bidang keolahragaan dan kesehatan yang terkait bidang aspek olahraga, pendidikan jasmani, fisiologi dan biokimia olahraga, peraturan dan kebijakan olahraga, gizi dan kesehatan masyarakat. Penerbitan Jurnal Sporta Saintika bertujuan untuk ...